Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Joan Mir: Gelar Juara MotoGP 2020 Tetap Bernilai Tanpa Kehadiran Marc Marquez

By Lariza Oky Adisty - Senin, 16 November 2020 | 15:50 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, menjadi juara MotoGP musim 2020 setelah seri balap GP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, 15 November 2020. (WWW.SUZUKI-RACING.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap juara MotoGP 2020, Joan Mir, mengatakan gelar yang ia raih akan tetap bernilai meski tanpa perlawanan sang juara bertahan, Marc Marquez.

Hasil finis di urutan ketujuh pada balapan MotoGP Valencia (15/11/2020) sudah cukup untuk mengantar Joan Mir,meraih gelar juara dunia musim ini.

Tambahan 9 poin membuat Joan Mir mengukuhkan diri sebagai pemuncak klasemen MotoGP 2020 dengan raihan 171 poin.

Keunggulan 29 poin Mir atas pesaing terdekat, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT), tidak bisa lagi dikejar dengan satu balapan tersisa pada MotoGP 2020.

Baca Juga: Tampil Konsisten, Valentino Rossi Lega Usai Finis di Valencia

Titel pembalap Suzuki Ecstar ini sekaligus menghentikan dominasi Marc Marquez yang sudah menjadi juara di MotoGP sejak musim 2016 hingga 2019.

Marquez absen sepanjang musim ini menyusul cedera serius pasca-insiden pada balapan pembuka, MotoGP Spanyol 2020, Juli lalu.

Absennya sang jagoan utama membuat gelar juara pada MotoGP 2020 dianggap kurang berharga.

Akan tetapi, Mir tidak setuju. Dia mengatakan absennya Marquez tak membuat gelar juaranya menjadi tidak istimewa.

Baca Juga: Gagal Jegal Joan Mir Juara MotoGP 2020, Fabio Quartararo Kecewa

"Siapapun yang mengatakan gelar juara ini jadi kurang bernilai karena absennya Marc tidak paham soal olahraga motor," kata Mir, dilansir dari GPOne.

Menurut Mir, absennya Marc Marquez adalah konsekuensi dari kesalahan yang dilakukan oleh pembalap andalan Repsol Honda itu sendiri.

"Marc tidak ada di sini bukan karena dia diculik. Marc absen karena ia melakukan kesalahan yang membuatnya tidak bisa menjalani musim," ujar Mir.

"Sebelumnya juga sudah ada kejadian pembalap yang dijagokan meraih titel justru cedera. Itu semua bagian dari MotoGP," tutur dia lagi.

Gelar juara dunia yang diraih Mir memastikan timnya, Suzuki, merengkuh prestasi yang sudah "absen" selama 20 tahun.

Kali terakhir Suzuki punya pembalap juara dunia ialah pada tahun 2000, saat itu kompetisi kelas raja masih bertajuk GP 500.

Baca Juga: Usai Menangi MotoGP Valencia 2020, Franco Morbidelli Sanjung Jack Miller

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P