Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Jaga Ambisi dan Percaya Bisa Menangi Gelar Ke-9

By Agung Kurniawan - Senin, 16 November 2020 | 22:20 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020 (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tidak menyurutkan ambisinya untuk merengkuh gelar juara dunia kesembilan meski tidak bisa tampil sepanjang musim 2020 ini.

Marc Marquez tentu memendam rasa kecewa karena dia tidak bisa ikut serta meramaikan perburuan gelar juara pada MotoGP 2020 usai dibekap cedera patah tulang lengan kanan.

Cedera yang cukup parah itu didapat Marc Marquez saat dia mengaspal pada seri perdana MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol bulan Juli kemarin.

Rasa antusias Marc Marquez untuk kembali ke lintasan semakin meninggi setelah dia menyaksikan Joan Mir dari Suzuki Ecstar berhasil menjadi juara dunia pada MotoGP 2020.

Baca Juga: Bos Suzuki Ecstar Ingin Lihat Joan Mir Pakai Nomor 1 Setelah Jadi Juara MotoGP 2020

Kesuksesan yang diraih Joan Mir tersebut tentu akan membuat rider berjuluk The Baby Alien itu mempunyai saingan baru dalam perburuan gelar juara dunia musim depan.

Dalam sebuah kesempatan, Marc Marquez menjelaskan dirinya masih tetap akan menjaga ambisinya dan percaya bisa memenangi gelar juara dunia kesembilannya di semua kelas balap.

"Saya tidak suka memikirkan bagaimana saya akan merayakan sebuah gelar juara," kata Marc Marquez, dilansir BolaSport.com dari laman Corsedimoto.

"Tentu saja setiap tahun saya pikir saya mampu menjadi juara dunia dan sebenarnya saya pikir musim ini saya bisa meraih gelar yang kesembilan," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Valentino Rossi: Cuma Franco Morbidelli yang Bikin Perbedaan di Valencia