Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia berencana akan menggelar pemusatan latihan (TC) ke luar negeri pada akhir November 2020.
PSSI saat ini tengah mengupayakan agar timnas U-19 Indonesia bisa bertolak ke luar negeri.
Tiga negara pun tengah dijajaki PSSI agar timnas U-19 Indonesia bisa ke sana yakni Belanda, Spanyol, dan Korea Selatan.
Untuk menggelar TC di Belanda atau Spanyol, sepertinya cukup sulit bagi timnas U-19 Indonesia lantaran pandemi Covid-19 di sana kembali meningkat.
Opsi terakhir TC timnas U-19 Indonesia akan digelar di Korea Selatan.
Walaupun sejatinya pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, ingin menggelar TC di Eropa.
Baca Juga: Valentino Rossi Minder Saat Ucapkan Selamat kepada Lewis Hamilton atas Gelar F1 Ke-7
Alasan Shin Tae-yong karena timnas U-19 Indonesia bisa menghadapi lawan-lawan tangguh apabila berlatih di Benua Biru.
Sementara dari pemberitaan media Korea Selatan menyebutkan timnas U-19 Indonesia akan berlatih di Negeri Gingseng mulai 25 November 2020.