Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mikel Arteta: Ada Perpecahan Besar antara Arsenal dengan Fans

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 18 November 2020 | 23:53 WIB
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (TWITTER.COM/ARSENAL)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengungkap hubungan The Gunners yang tak harmonis dengan fans ketika kali pertama datang ke Emirates Stadium sebagai manajer.

Mikel Arteta menjadi pelatih Arsenal sejak 20 Desember 2019 menggantikan posisi Unai Emery yang dipecat.

Arteta dipercaya untuk membenahi Arsenal yang saat itu sedang terpuruk.

Namun, pelatih asal Spanyol itu hanya mampu membawa The Gunners finis di urutan ke-8 klasemen akhir Liga Inggris 2019-2020.

Meski begitu, Arteta tak menutup musim tersebut dengan tangan hampa.

Baca Juga: Cavani Lakukan Pelanggaran Horor Sampai Diusir Wasit, Richarlison: Dia Bisa Bikin Pergelangan Kaki Saya Patah

Dia berhasil membawa Arsenal menjuarai Piala FA dan Community Shield.

Keberhasilan mendongkrak performa Arsenal membuat Arteta teringat kembali dengan kondisi timnya pada awal kedatangannya.

Pria berusia 38 tahun itu menjelaskan bahwa saat itu Arsenal memiliki hubungan yang kurang harmonis dengan fans sehingga terjadi perpecahan.

Untuk itu, secara perlahan Arteta mulai membangun ulang ikatan tersebut guna membuat kondisi kembali kondusif.