Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berbeda dengan di Persib Bandung, Laga Debut Melatih Radovic di Montenegro Berbuah Manis

By Rinaldy Azka Abdillah - Minggu, 22 November 2020 | 22:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Miljan Radovic, memimpin latihan tim sebelum laga melawan Perseru Serui di Piala Presiden 2019. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih yang juga pemain Persib Bandung, Miljan Radovic membubuhkan catatan manis di laga debutnya melatih FK Sutjeska Niskic.

Pada laga tersebut, tim Miljan Radovic memenangkan pertandingan dengan skor akhir 1-0.

Gol FK Sutjeska Niskic sendiri dicetak oleh pemain bernomor punggung 20, Osmajic Milutin.

Berawal dari serangan balik cepat, tim asuhan Miljan Radovic langsung tancap gas.

Baca Juga: Lolos AFC Lisensi Klub, Borneo FC Selangkah Maju Susul Jejak JDT

Saat itu Branislav Jankovic yang membawa bola langsung memberikan umpan ke depan tepat ke arah Osmajic Milutin.

Pemain timnas Montenegro tersebut langsung menahan bola dan membawanya hingga ke depan sekaligus melesakan tendangan melambung yang gagal ditepis kiper lawan.

Atas hasil tersebut, tentu saja FK Sutjeska Niskic mendapatkan tambahan tiga poin.

Sekaligus tim berjulukan Putih Biru tersebut naik tiga peringkat dan saat ini bertengger di posisi keempat klasemen sementara Liga Montenegro.

Baca Juga: Debut TC Timnas U-19, Pemain Muda Persib Ini Dipercaya Tembus Skuad Inti