Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dynamo Kyiv vs Barcelona - Saatnya Lionel Messi Istirahat setelah Diperas 945 Menit

By Beri Bagja - Selasa, 24 November 2020 | 07:20 WIB
Lionel Messi dan pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (BEINSPORTSUSA)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi tidak masuk skuad Barcelona untuk menghadapi duel Liga Champions kontra Dynamo Kyiv di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kiev, Selasa (24/11/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Keputusan mengejutkan diambil pelatih Barcelona, Ronald Koeman, saat meninggalkan Lionel Messi di Spanyol, sementara anggota lain tim Blaugrana bertolak ke Ukraina.

Selain sang kapten, Koeman juga mencoret gelandang andalannya, Frenkie de Jong, dari daftar skuad untuk menghadapi Dynamo Kyiv.

Si bos mengungkapkan mereka butuh istirahat setelah tenaganya diperas penuh selama etape awal musim ini.

Whoscored mencatat Messi dan De Jong memang dua pemain paling sering tampil di bawah asuhan Koeman bersama Barcelona.

Mereka sama-sama turun di 11 pertandingan, mencakup Liga Spanyol dan Liga Champions.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini - Barcelona, Juventus, Chelsea, dan Sevilla Bisa Lolos Duluan

De Jong memiliki menit tampil terbanyak di angka 980, sedangkan Messi 945 menit main di lapangan.

Laga kontra Kyiv dipilih sebagai momen Messi dan De Jong rehat karena posisi Barcelona dinilai sudah nyaman di fase grup Liga Champions.

Barca mengoleksi nilai sempurna 9 poin dari 3 pertandingan awal dan duduk adem di puncak klasemen grup.

"Kami berpikir inilah saat yang baik untuk memberikan waktu istirahat kepada Leo dan Frenkie," ujar Koeman, dikutip BolaSport.com dari Sport.es.