Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Sekali Kalah di Liga Champions, Penggemar Liverpool Sudah Minta Juergen Klopp Dipecat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 27 November 2020 | 01:30 WIB
Salah seorang penggemar Liverpool meminta Juergen Klopp untuk dipecat, meski baru sekali kalah di Liga Champions musim ini. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Salah seorang penggemar Liverpool meminta Juergen Klopp untuk dipecat, meski baru sekali kalah di Liga Champions musim ini.

Liverpool menuai hasil buruk saat menjamu wakil Italia, Atalanta, dalam matchday keempat Grup D Liga Champions 2020-2021 di Anfield, Rabu (25/11/2020) atau Kamis dini hari WIB.

Liverpool harus mengakui keunggulan Atalanta usai dilibas dengan dua gol tanpa balas.

Josip Ilicic menjadi pencetak gol pertama Atalanta pada menit ke-60, kemudian disusul Robin Gosens pada menit ke-65.

Bahkan, The Reds menorehkan catatan minor lainnya usai tak mampu melepaskan tembakan tepat ke arah gawang satu pun dalam laga itu.

Baca Juga: Liverpool Dipencundangi Atalanta, Juergen Klopp Kecewa dengan Wasit

Hal tersebut membuat banyak pihak mengecam permainan buruk Liverpool tersebut.

Kekalahan itu juga merupakan kekalahan perdana Liverpool di Liga Champions musim ini.

Sebelumnya, Liverpool selalu menang dalam tiga laga dan belum pernah kebobolan sekali pun.