Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Tak Ditinggal Lionel Messi, Gerard Pique Bakal Turun Tangan

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 29 November 2020 | 15:45 WIB
Bek senior Barcelona, Gerard Pique, sedang dalam kondisi terbaik dengan kehebatannya baik di pertahanan dan di kotak lawan. (twitter.com/ELEGBETE1)

BOLASPORT.COM - Bek Barcelona, Gerard Pique, bakal turun tangan untuk merayu Lionel Messi agar tak meninggalkan Camp Nou. 

Masa depan Lionel Messi di Barcelona terus menjadi bahan perbincangan usai sang megabintang sempat mengutarakan keinginannya untuk hengkang saat bursa transfer musim panas 2020. 

Namun, Messi akhirnya memutuskan untuk menetap di Camp Nou pada musim ini usai pihak Liga Spanyol menyatakan bahwa klausul pelepasannya yang senilai 700 juta euro (sekitar Rp 12 triliun) masih berlaku.

Kendati demikian, pemain berjulukan La Pulga ini belum juga menyepakati kontrak baru dari El Barca mengingat kontraknya bakal berakhir dalam beberapa bulan ke depan.

Baca Juga: Chelsea Vs Tottenham Hotspur - Misi Kedua Tim Rebut Puncak Klasemen dari Liverpool

Peraih enam Ballon d'Or itu bakal berstatus bebas transfer alias gratis pada akhir musim 2020-2021.

Hal tersebut kemudian memunculkan pertanyaan tentang apakah Messi akan bertahan atau justru memilih hengkang. 

Spekulasi soal masa depan Messi ternyata menjadi perhatian pemain Barcelona lainnya, tidak terkecuali Gerard Pique

Baca Juga: Chelsea Vs Tottenham Hotspur - Jose Mourinho: Kami Tak Takut Siapa Pun

Pique sendiri mengaku tidak mengetahui apakah sang megabintang memutuskan tetap berseragam Barca atau pindah ke klub lain. 

Namun, Pique berharap pemain berpaspor Argentina itu tetap bertahan di Camp Nou. 

Dia juga bakal turun tangan untuk merayu Messi agar tetap berseragam Barca di tahun-tahun mendatang.

"Kita harus bertanya pada Leo, saya tidak tahu (soal masa depannya)," kata Pique, dikutip BolaSport.com dari ESPN. 

Baca Juga: Southampton Vs Man United - Sejak 17 Tahun Lalu, Setan Merah Tak Pernah Kalah di Markas Saints

"Akan tetapi, kami berharap dia akan bertahan. Itu keputusan yang sangat pribadi dan kita akan lihat."

"Selama dia terus berseragam Barca, masih ada harapan."

"Saya akan merayunya untuk tetap bertahan di tahun-tahun mendatang, " tuturnya mengakhiri. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P