Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Striker Naturalisasi Ini Jadi Mimpi Buruk Persib

By Alif Mardiansyah - Minggu, 29 November 2020 | 20:05 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - 11 tahun yang lalu atau tepatnya 29 November 2009, Persib Bandung harus menuai mimpi buruk akibat ulah salah satu penyerang naturalisasi Indonesia.

Momen ini dialami oleh Persib Bandung ketika menghadapi Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga Indonesia musim 2009/2010.

Dalam laga kontra Persib Bandung tersebut, Persipura Jayapura bertindak sebagai tuan rumah.

Namun, pertandingan Persipura Jayapura versus Persib Bandung kala itu di gelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (29/11/2009).

Sejatinya, Persib memiliki modal bagus jelang menghadapi Persipura.

Sebelum menghadapi Persipura Jayapura, Persib Bandung sedang dalam tren bagus karena berhasil memetik dua kemenangan beruntun.

Terakhir, Persib berhasil menumbangkan Persitara Jakarta Utara dengan skor 2-0, 24 November 2009.

Baca Juga: Bagus Kahfi Gagal ke FC Utrecht, Bagas Kaffa Beri Pesan Menyentuh Hati

Sementara itu, Persipura Jayapura baru memetik kemenangan dari lima laga yang dijalaninya.

Meskipun begitu, Persipura berstatus sebagai juara musim lalu, 2008/2009.

Pertandingan antara Persipura Jayapura menghadapi Persib Bandung pun berjalan dengan sengit.

Baca Juga: Bek Persija Ismed Sofyan Ungkap Kerugian Pemain Akibat Liga 1 Ditunda

Namun, kedua tim tersebut harus puas bermain dengan skor kaca mata alias 0-0 hingga paruh pertama selesai.

Pada jalannya babak kedua ternyata dewi fortuna sedang menghampiri sang tuan rumah, Persipura.

Persipura Jayapura langsung bisa meraih keunggulannya 1-0 saat laga baru berjalan satu menit.

Baca Juga: Respon Ismed Sofyan soal 7 Pemain Persija Dibidik Klub Asing

Aktor yang mampu membobol gawang Persib Bandung tersebut yakni striker andalan Persipura kala itu, Beto Goncalves.

Gol dari Beto pun menjadi satu-satunya gol yang terjadi dalam laga Persipura versus Persib Bandung pada 29 November 2009 silam.

Sehingga, Persipura berhasil mengalahkan Persib dengan skor tipis 1-0 dalam lanjutan Liga Indonesia musim 2009/2010.

Baca Juga: Alasan Bek Persija Ismed Sofyan Heran Liga Indonesia belum Dimulai

Seperti diketahui, Beto Goncalves kini telah lama menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah proses naturalisasinya rampung pada 8 Februari 2018.

Beto juga sudah lama hengkang dari Persipura Jayapura sejak terakhir membela skuat Mutiara Hitam pada musim 2011/2012.

Pada musim 2020 ini, pemain yang sudah merasakan berkostum timnas Indonesia tersebut sedang dipinjamkan Madura United ke Sriwijaya FC.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P