Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sekelas Bagus sudah layak punya manajer atau agen profesional," ucapnya pada Senin (30/11/2020).
Lebih lanjut, Kusnaeni menjelaskan bahwa di era sepak bola sebagai industri, para pemain diharapkan bisa berpikiran lebih maju.
Di masa sekarang, para pemain sudah tidak bisa lagi mengandalkan cara-cara tradisional untuk menaikkan karier ke jenjang berikutnya.
Oleh sebab itu, pemilihan manajer atau agen yang tepat menjadi hal yang krusial dilakukan oleh para pemain.
Baca Juga: Yanto Basna Menang Lagi di Liga Thailand, Belum Pernah Kalah di 4 Pertandingan
Mereka pun dituntut untuk selektif dalam memilih manajer atau agen bagi diri mereka sendiri.
"Memang tidak semua agen atau manajer baik. Mereka bisa bertanya ke para pemain senior mereka. Bisa juga minta masukan dari PSSI atau APPI untuk urusan agen."
"Intinya, pemain sekelas Bagus butuh bantuan profesional untuk kemajuan kariernya."
"Kasus kegagalan ke Utrecht mungkin tak akan terjadi kalau saat ini dia sudah didampingi manajer atau agen profesional," tutupnya.