Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Scott McTominay yang Karier Sepak Bolanya Diselamatkan Manchester United

By Adi Nugroho - Selasa, 1 Desember 2020 | 22:30 WIB
Scott McTominay berhasil cetak gol kedua untuk Manchester United saat kalahkan Manchester City pada Derbi Manchester, Minggu (8/3/2020) pukul 23.30 WIB. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BOLASPORT.COM - Gelandang Manchester United, Scott McTominay, mengungkapkan bahwa The Red Devils telah menyelamatkan karier sepak bolanya.

Scott McTominay adalah pemain jebolan akademi Manchester United yang berhasil menembus skuad utama The Red Devils.

Gelandang berpaspor Skotlandia itu masuk ke akademi Manchester United pada Juli 2013 kala usianya baru menginjak 16 tahun.

Setelah menimba ilmu di tim junior, McTominay dipanggil oleh pelatih Manchester United saat itu, Jose Mourinho, untuk bermain bersama tim senior The Red Devils.

Baca Juga: Casey Stoner Percaya Level Marc Marquez Sulit Digapai Pembalap Lain

Laga melawan Arsenal pada pekan ke-36 Liga Inggris 2016-2017 menjadi momen pertama kalinya McTominay tampil bersama tim senior Manchester United.

Setelah itu, McTominay perlahan menembus skuad inti Manchester United.

Kini saat Manchester United diarsiteki oleh Ole Gunnar Solskjaer, McTominay menjadi langganan starting XI.

Baca Juga: Catatan Gemilang Mojang Bandung di Liga 1 Puteri Musim Lalu

Meski memiliki karier yang terbilang gemilang, McTominay ternyata punya kisah pilu dalam perjalanannya tersebut.