Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, memberi jawaban semisal bertemu Conor McGregor pada ajang UFC 257.
Conor McGregor telah dipastikan akan bertarung melawan Dustin Poirier sebagai laga utama UFC 257 pada 23 Januari 2021.
Daya tarik ajang tersebut bukan hanya melibatkan McGregor yang merupakan bintang UFC.
Adalah Umar Nurmagomedov yang merupakan sepupu Khabib, yang rencananya akan ditarungkan melawan Sergey Morozov.
Baca Juga: Alex Marquez Punya 'Penggemar' di Rumah meski Harus Berjuang Sendirian Musim Ini
Hal tersebut kemungkinan besar akan membuat Khabib hadir untuk mendukung Umar tampil di atas octagon.
Artinya, sosok berjulukan The Eagle itu bisa saja berpapasan untuk bertemu dengan McGregor secara langsung.
Ketika keduanya saling bertemu di ajang tersebut, bagaimana reaksi Khabib?
Baca Juga: Valentino Rossi Akan Berhenti Balapan Tanpa Kembali ke Yamaha
Berbicara melalui konferensi pers di Moscow, Rusia, pada Rabu (2/12/2020), Khabib menyatakan akan bertindak sesuai situasi.
"Mengapa saya harus memikirkan itu?" kata Khabib dikutip BolaSport.com dari Russian Today.
"Saya akan bertindak berdasarkan situasinya. Jika Anda tidak menyukai seseorang atau mereka tidak menyukai Anda, tak masalah."
"Jika saya bertemu seseorang yang tak saya sukai, saya akan bertindak berdasarkan situasinya," katanya menambahkan.
Baca Juga: Masa Depan Zinedine Zidane di Real Madrid Akan Ditentukan oleh Hal Ini
Semisal pertemuan dengan McGregor kembali terjadi di luar octagon, Khabib berharap untuk tidak terulang kejadian penyerangan.
"Segalanya mungkin dalam hidup," ucap Khabib.
"Orang-orang saling membunuh dan kemudian berbaikan. Saya tidak berpikir akan ada provokasi (dari dia), dia harus memikirkan tentang pertarungannya," ucapnya melanjutkan.
Baca Juga: Marc Marquez Tidak Berharap Alex Marquez untuk Naik Podium Tahun Ini