Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Dikalahkan Manny Pacquiao, Petinju Ini Tetap Ingin Jadi Nomor 1

By Agung Kurniawan - Kamis, 3 Desember 2020 | 14:55 WIB
Momen Manny Pacquiao (kanan) saat menghajar Keith Thurman (kiri) (twitter.com/madbuldog)

BOLASPORT.COM - Pernah dikalahkan oleh seorang Manny Pacquiao dalam laga perebutan sabuk juara, Keith Thurman masih berhasrat untuk menjadi petinju nomor satu di kelas welter.

Tekad untuk bangkit tengah digaungkan oleh Keith Thurman setelah mengalami kekalahan pahit dalam pertarungan terakhirnya di ring tinju melawan Manny Pacquiao.

Dalam pertandingan yang digelar pertengahan tahun 2019 di Nevada, Amerika Serikat, Manny Pacquaio berhasil menang angka atas Keith Thurman usai menjalani duel 12 ronde.

Bukan hanya kehilangan sabuk juara kelas welter versi WBA (Super) saja, kekalahan dari Manny Pacquiao tersebut menjadi kekalahan pertama untuk seorang Keith Thurman.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Ungkap Akan Kembali ke UFC jika Dapat Restu Ibunya

Belum lama ini, pria berkebangsaan Amerika Serikat tersebut kembali muncul dengan mengungkapkan niatnya untuk menjalani duel lagi pada awal tahun 2021 mendatang.

"Tidak ada comeback karena saya tidak pergi kemana-mana," kata Keith Thurman, dilansir BolaSport.com dari laman BoxingScene.

Pada kesempatan tersebut, Keith Thurman menunjukkan ambisinya untuk merebut kembali sabuknya dengan menantang para petinju-petinju yang mempunyai gelar juara.

"Saya dalam posisi di mana saya harus mengambil apa yang saya inginkan dari mereka yang memilikinya," kata Keith Thurman menjelaskan.

Baca Juga: Akan Bertemu Conor McGregor di UFC 257, Khabib Nurmagomedov Bilang Begini