Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Salah Paham soal Rencana Jual Lionel Messi, Bos Barcelona Ingin Ajak Ngobrol Ronald Koeman

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 5 Desember 2020 | 10:30 WIB
Penjabat presiden Barcelona, Carles Tusquets, akan mengajak ngobrol Ronald Koeman soal salah paham komentar rencana transfer Lionel Messi. (TWITTER.COM/FOOTBALLHUB)

BOLASPORT.COM - Penjabat Presiden Barcelona, Carles Tusquets, akan mengajak ngobrol Ronald Koeman setelah terjadi kesalahpahaman soal komentar transfer Lionel Messi.

Barcelona sempat kembali memanas usai presiden interim Barcelona, Carles Tusquets, melontarkan komentar soal masa depan Lionel Messi.

Dalam pernyataannya yang dikutip BolaSport.com dari Sport, Tusquets menyebut dirinya siap menjual Messi musim panas lalu andai menjadi presiden Barcelona.

Hal itu tidak lepas dari kondisi finansial Barcelona yang sedang memburuk karena COVID-19.

Seperti yang tercatat dalam laporan keuangan Barcelona, hutang klub dikabarkan mencapai 488 juta euro (Rp 8,37 triliun) pada Juni 2020 lalu.

Baca Juga: Panggilan Telepon Koeman Buat Coutinho Kembali ke Pelukan Barcelona

November kemarin, Barcelona memotong gaji seluruh pemain dan staf Barcelona dan menghemat 122 juta euro (Rp 2,09 triliun).

Namun, jumlah itu rupanya tak cukup untuk mengatasi kondisi keuangan Blaugrana yang sedang sangat tidak sehat.

Tusquets pun melontarkan komentar kalau dirinya tertarik untuk menjual Messi di bursa transfer musim panas lalu demi kesehatan finansial klub. Itu pun kalau dirinya menjadi presiden Barcelona.