Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Bhayangkara FC Berharap Dukungan dari Warga Solo di Stadion

By Rinaldy Azka Abdillah - Minggu, 6 Desember 2020 | 16:00 WIB
Logo Bhayangkara FC. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua pemain Bhayangkara Solo FC, Alsan Sanda dan TM Ichsan bertekad untuk membawa timnya berprestasi.

Tekad tersebut muncul usai Bhayangkara FC berganti nama dengan menambahkan Solo di dalamnya.

Terlebih pergantian nama tersebut membuat dirinya semakin termotivasi lagi dalam bermain.

Selain itu dengan berganti nama tentu akan ada penambahan pendukung.

Baca Juga: Tips Empat Tahapan Pemulihan Cedera Ala Dokter Persib Bandung

Terlebih selama ini jumlah pendukung Bhayangkara FC sendiri tidak sebanyak klub lainnya.

Namun tidak dipungkiri oleh Alsan Sanda bahwa pergantian nama dan perpindahan home base dapat mendatangkan pro dan kontra.

Alsan Sanda sendiri berharap dapat memberikan hal positif untuk para pemain muda yang ada di Solo.

Baca Juga: Otavio Dutra Bingung Perpanjang Kontrak atau Tidak Bersama Persija