Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perkuat Tim, Borneo FC Datangkan Pelatih Asal Uruguay

By Arif Setiawan - Senin, 7 Desember 2020 | 16:58 WIB
Logo Borneo FC. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Borneo FC resmi mendapatkan jasa atas nama Jorge Damian Rodriguez seorang pelatih kiper asal Uruguay.

Belum lama ini Borneo FC resmi kehilangan sosok pelatih kipernya yaitu Carlos Solomao.

Pihak Borneo FC dan Carlos sepakat mengakhiri kerja samanya.

Namun tak butuh waktu lama bagi Borneo FC mendapatkan pengganti dari Carlos.

Pada tanggal 7 Desember 2020, tim berjuluk Pesut Etam tersebut resmi memperkenalkan pelatih kiper barunya.

Baca Juga: Witan Sulaeman Masuk Bench untuk Kedua Kalinya, FK Radnik Surdulica Lanjutkan Tren Positif dan Masuk 10 Besar

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Borneo FC, pelatih penjaga gawang anyar yang dimaksud bernama Jorge Damian Rodriguez.

Jorge adalah pelatih asal Uruguay.

Sebelum bergabung dengan Borneo FC, Jorge beberapa kali menjadi pelatih kiper di klub asal negaranya.

Tercatat tim Uruguay seperti CA Cerro, Boston River dan Danubio FC pernah menggunakan jasa dari Jorge.

Baca Juga: Dilema Arema FC untuk Putuskan Pemainnya Dilepas atau Tidak ke Luar Negeri

Atas semua pengalamannya tersebutlah yang membuat Borneo FC kepincut dengan sosok Jorge.

Menanggapi hal ini, Nabil Husein Said Amin selaku Presiden Borneo FC berharap kehadiran Jorge bisa memberikan dampak positif bagi timnya.

Khususnya adalah meningkatkan performa para penjaga gawang Borneo FC.

"Ada beberapa kandidat sebelumnya, dan akhirnya kami memilih Jorge sebagai pelatih kiper baru," kata Nabil.

"Harapannya semoga dia bisa melatih kiper-kiper Borneo untuk lebih baik lagi dari sebelumnya,

"Selamat datang di Borneo FC, Jorge," ujarnya.

IG Nabil Husein
Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein, akan membawa manajemen klubnya belajar ke Johor Darul Takzim.

Baca Juga: Staf Pelatih Shin Tae-yong Tiba di Jakarta dan Langsung Pimpin Latihan

Lebih lanjut, Nabil menegaskan bahwa kedatangan Jorge merupakan bentuk keseriusan Borneo FC sambut lanjutan Liga 1 2020.

Di Borneo FC, Jorge mendapatkan kontrak 1 tahun dengan opsi perpanjangan.

"Ini tanda keseriusan Borneo FC dalam membina dan menciptakan atlit-atlit profesional dan kualitas," ucap Nabil.

"Dia kita kontrak selama 1 tahun dengan opsi perpanjangan kontrak," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P