Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Johann Zarco bertekad untuk tampil kompetitif bersama tim satelit Ducati, Pramac Racing, pada MotoGP 2021.
Johann Zarco telah mencapai kesepakatan untuk bergabung dengan Pramac Racing pada MotoGP 2021 dengan opsi perpanjangan.
Johann Zarco diliputi rasa percaya diri setelah berhasil kembali bersaing bersama grup pembalap terdepan di MotoGP.
Karier pembalap asal Prancis tersebut nyaris diambang kehancuran menyusul periode sulit di tim pabrikan KTM pada 2019.
Baca Juga: Sergio Perez Tak Percaya Menangi Balapan F1 GP Sakhir 2020
Zarco sempat hampir pensiun dari MotoGP karena kehabisan opsi.
Beruntung, Ducati memberikan Zarco kesempatan untuk menjadi pembalap di tim satelit mereka, Avintia Racing.
Ducati juga berhasil meyakinkan Zarco dengan dukungan teknis meski harus bergabung di tim papan bawah MotoGP.
Zarco tidak menampik bahwa dirinya sempat ragu dengan potensi tim Avintia Racing. Namun, keraguannya terbukti keliru.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Akui Conor McGregor adalah Lawan Tersulitnya
"Setahun lalu saya memiliki keraguan, tetapi usai tes di Malaysia saya mengerti bahwa semuanya berjalan dengan baik," kata Zarco kepada Motorsport Total.
"Keraguan saya bukan tentang kemampuan para mekanik, tetapi tentang mengendalikan situasi secara keseluruhan."
"Basis teknis dari motor ini memberi saya kepercayaan diri dan itu sudah positif. Tim juga menyukai cara saya beradaptasi," sambung Zarco.
Zarco tampil impresif dengan hasil pole position dan satu podium pada seri MotoGP Republik Ceska di Sirkuit Brno.
Baca Juga: Kalah Top Speed, Eks Bos Repsol Honda Sebut Valentino Rossi Dkk Panik
Meski tidak jadi pemenang, Zarco mengaku pencapaian apik di Brno mendongkrak rasa percaya dirinya.
"Posisi terdepan dan podium pada balapan ketiga menciptakan kepercayaan diri saya dengan kemampuan saya," ujar Zarco lagi.
"Saya tidak bisa mengulanginya, tapi balapan itu adalah visi yang jelas bahwa kami bisa mencapai sesuatu yang menarik jika berjuang bersama."
Zarco optimistis menatap MotoGP 2021 bersama Pramac Racing. Lebih-lebih, dia akan mendapat paket motor yang lebih baik.
"Target utama saya telah terpenuhi. Sejak di Le Mans atau Aragon, saya menganggap setiap balapan sebagai ujian untuk tahun depan," tutur Zarco.
"Saya senang menemukan stabilitas lagi dan menjadi kompetitif lagi," ucap pemenang dua gelar juara dunia itu.
Baca Juga: Eks Pembalap MotoGP Ini Yakin Marc Marquez Tak Akan Kembali ke Performa Top