Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penjaga gawang timnas Indonesia, Muhammad Ridho mengaku banyak menemukan teman baru di komunitas fun football.
Muhammad Ridho berserta keluarga memang tengah berada di Jakarta untuk menikmati waktu liburan.
Saat berada di Jakarta, Muhammad Ridho juga ikut dalam pertandingan fun football pada beberapa komunitas.
Menurut Ridho, Komunikasi fun football bisa menjadi ajang silaturahmi bagi semua pihak.
Baca Juga: Kento Momota Rindu Tanding Lawan Anthony Sinisuka Ginting dkk
"Sebenarnya sih seperti Fun Football-lah. Pada dasarnya ikut komunitas dan kebetulan juga banyak teman di Jakarta," kata mantan pemain Borneo FC.
"Dan banyak menemukan teman-teman baru. Seperti ajang silaturahmi," sambung Ridho kepada awak media.
Pemain asal Pekalongan, Jawa Tengah itu merasa kehadiran komunitas fun football membantu dalam menjaga sentuhan permainannya.
Baca Juga: Jepang Dukung Wacana IOC Soal Vaksinasi Atlet Olimpiade 2021
Kata Ridho, penjaga gawang akan kehilangan sentuhan apabila tak berlatih selama beberapa hari.
"Saya berterima kasih kepada mereka juga karena saya penjaga gawang," ujar pemain Madura United.
"Kalau penjaga gawang itu lima hari tidak latihan, sentuhan sudah hilang. Berbeda dengan pemain," sambung Ridho.
Baca Juga: PSSI Tentukan Wakil Indonesia di Piala AFC 2021 Pekan Depan
Seperti yang diketahui, Ridho dan pemain Madura United lainnya telah diliburkan dari kegiatan latihan bersama tim.
Belum diketahui kapan Madura United akan kembali menggelar latihan tim.
Adapun PSSI dan PT LIB mengagendakan kompetisi Liga 1 kembali bergulir pada Februari 2021.
Akan tetapi, sampai saat ini PSSI dan PT LIB belum juga mengantongi izin dari pihak kepolisian.