Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selalu Tetapkan Standar Tinggi, Seluruh Pemain yang Main dengan Lionel Messi Harus Siap Stres

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 12 Desember 2020 | 06:45 WIB
Eks asisten manajer Barcelona, Juan Carlos Unzue, menyebut seluruh pemain yang bermain dengan Lionel Messi harus siap untuk mengalami stres. (TWITTER.COM/LALIGA)

BOLASPORT.COM - Eks asisten manajer Barcelona, Juan Carlos Unzue, menyebut seluruh pemain yang bermain dengan Lionel Messi harus siap untuk mengalami stres.

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dikenal sebagai pemain terbaik sejagat di sepak bola modern saat ini.

Berbagai prestasi telah berhasil diraih oleh Messi, baik tingkat klub maupun individu.

Saat ini, Messi masih menjadi pemilik penghargaan Ballon d'Or terbanyak sejumlah 6 gelar.

Selain itu, Messi juga telah mempersembahkan 10 gelar Liga Spanyol dan 4 gelar Liga Champions untuk Barcelona.

Baca Juga: Lebih Pilih Fokus ke Ronald Koeman, Calon Presiden Barcelona Tak Jamin Masa Depan Lionel Messi

Berbagai prestasi dan kemampuan itulah yang membuat banyak pemain dunia bermimpi untuk bisa bermain bersama Messi di Barcelona.

Namun, bermain bersama Messi di Barcelona bukan suatu mimpi indah yang mudah dibayangkan begitu saja.

Hal itu disampaikan langsung oleh Juan Carlos Unzue.

Unzue adalah asisten manajer Barcelona saat Luis Enrique masih menjabat di kursi kepelatihan Blaugrana.

Unzue mengatakan kalau Messi bisa sampai pada titik yang sekarang ini berkat ambisi yang dimiliki dan menghadapi berbagai tantangan yang ada.

Baca Juga: Kalau Ingin Benar-benar Hormati Diego Maradona, Lionel Messi Harus Pindah ke Napoli

TWITTER.COM/GRIEZMANNTALK
Dua penyerang Barcelona, Antoine Griezmann dan Lionel Messi, tampil dalam laga melawan Dynamo Kyiv di laga pekan ketiga Liga Champions 2020-2021.

Oleh karena itu, La Pulga selalu menetapkan standar yang tinggi untuk dirinya.

Bahkan, standar tersebut tak jarang memengaruhi orang di sekitarnya, baik itu pelatih, staf, dan seluruh pemain yang bermain dengannya.

Hal itulah yang kadang sulit dikelola oleh para pemain yang bermain dengan Messi yang belum siap dengan stres.

"Apa yang membuat Messi berada di posisi saat ini adalah ambisi dan bagaimana hidup dengan saat-saat yang membuat stres," ujar Unzue seperti dikutip BolaSport.com dari Sport.

"Dia menuntut dirinya untuk terus menjadi yang terbaik dan sebagai hasilnya, juga menginginkan yang terbaik di sekitarnya, rekan satu tim, fisio, atau pelatih."

Baca Juga: Lionel Messi Akan Perpanjang Kontrak di Barcelona pada Januari 2021, jika...

"Hal itu menghasilkan tekanan besar yang tidak mampu dilakukan oleh beberapa rekan satu tim," tutur Unzue melanjutkan.

Pria yang pernah melatih Celta Vigo itu juga berbicara soal rumor kepergian Messi dari Barcelona pada musim panas 2020.

Unzue mengaku kalau dirinya mengerti kondisi Messi dan klub saat terjadi huru-hara tersebut.

Menurutnya, memang sangat penting bagi Messi untuk mengambil keputusan di tengah masa-masa sulit Barcelona.

"Sebenarnya saya terkejut bahwa Messi ingin pergi, tetapi mengetahui klub dan Leo, saya mengerti bahwa dia mungkin memiliki alasan yang sangat, sangat penting untuk mengambil keputusan ini," kata Unzue.

Baca Juga: Kakak Cristiano Ronaldo Sebar Foto Adiknya Disembah Lionel Messi

"Apa yang saya yakini adalah jika pada akhirnya dia bertahan, dia akan memberikan yang terbaik dan mempertahankan ambisinya," ucap Unzue melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P