Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-19 Indonesia, Fajar Fathur Rahman membeberkan tujuannya bersama timnas U-19 Indonesia.
Fajar Fathur Rahma mengatakan ia semakin fokus menjalani pemusatan latihan.
Timnas U-19 Indonesia menjalani pemusatan latihan di Jakarta sejak 13 November hingga keberangkatan ke luar negeri.
Skuad Garuda Nusantara dijadwalkan akan pemusatan latihan di luar negeri. Spanyol menjadi opsinya.
"Alhamdulilah saya masih terus mengikuti TC dengan lancar dan dalam kondisi baik. Hari ini kami ada internal game dan dipimpin langsung coach Shin Tae-yong," ujar Fajar Fathur Rahman, dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Sandi Sute Bicara Fokus Selanjutnya
"Kami menikmati game tadi karena semua pemain bermain penuh semangat dan kerja keras," ujarnya.
Fajar Fathur Rahman tidak sendiri dalam pemusatan latihan.
Ia bersama teman satu klubnya Barito Putera di pemusatan latihan ini, yakni Arya Gerryan Putra Senyiur, Komang Teguh Trisnanda, dan Pualam Bahari.
"Saat ini materi latihan banyak latihan fisik, meski begitu pelatih juga memberikan materi latihan lainnya seperti taktikal," ujar Fajar Fathur Rahman.
"Intinya saya harus selalu fokus dalam latihan, disiplin dan terus memberikan hal yang maksimal,” ujarnya.
Kesempatan memperkuat timnas tidaklah mudah.
Baca Juga: Soal Kelanjutan Liga Indonesia, Begini Respon Bingung Pelatih Persib
Menurutnya, ia tidak akan menyia-nyiakan kesempatan itu.
Fajar pun selalu mengingat tujuan dan motivasinya selama mengikuti pemusatan latihan.
"Motivasi saya tentunya keluarga, kerja keras, displin dan punya keinginan yang kuat untuk bisa bermain terus bersama timnas Indonesia,” ujarnya.