Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persib dan Persija, Firman Utina, memberikan wejangan khusus kepada para pesepak bola Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Firman Utina merupakan mantan pesepak bola yang berpengalaman di Tanah Air serta sempat membela beberapa klub besar Liga Indonesia diantaranya Persib, Persija, dan lain-lain.
Dalam karier sepak bolanya, Firman Utina terlebih dahulu memperkuat Persija Jakarta pada musim 2009/2010, lalu baru ke Persib Bandung musim 2012-2015.
Eks pilar Persija Jakarta tersebut bahkan pernah membawa Persib Bandung meraih gelar Liga Indonesia 2014.
Penjelasan diatas menjadi sedikit gambaran Firman Utina yang menunjukkan figur cukup dikenal oleh pencinta Liga Indonesia.
Terlebih, Firman pun sempat menjadi andalan lini tengah timnas Indonesia.
Figur berusia 38 tahun tersebut kini sudah tidak lagi menjadi pesepak bola profesional karena sudah pensiun.
Baca Juga: Gabung ke Klub Liga Bosnia, Striker Persija Marko Simic Buka Suara
Musim terakhir Firman Utina sebagai pemain sepak bola yakni musim 2017 kala berkostum Bhayangkara FC.
Meski sudah gantung sepatu, namun Firman tetap menjalani aktivitasnya di dunia sepak bola.
Mantan pemain Sriwijaya FC tersebut telah memiliki sekolah sepak bola bernama FU 15 yang berkawasan di Tangerang.
Baca Juga: Ini Klub Malaysia yang Tertarik Datangkan Tiga Pemain Persebaya
Di sela-sela kesibukannya, Firman Utina menyoroti fenomena beberapa pemain Indonesia yang berkiprah di luar negeri.
Firman pun sebagai mantan pesepak bola berpengalaman memberikan wejangan kepada pemain-pemain tersebut.
Eks pilar Persib Bandung tersebut berpesan agar para pemain Tanah Air yang merumput di luar negeri dapat menjaga nama baik Indonesia.
Baca Juga: Bek Persija Otavio Dutra Ungkap Kesalahan Terbesarnya di Sepak Bola
Selain itu, pilar-pilar Indonesia yang mentas di luar negeri itu diminta untuk balik jika timnas Indonesia membutuhkan.
"Tidak ada yang melarang, lakukan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini. Yang kalian (perhatikan) bukan hanya di lapangan, tapi di luar lapangan pun juga harus di jaga bahwa kalian membawa negara kalian yang bela misalnya," kata Firman Utina seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Tribun Jabar, 13 Desember 2020.
"Nah satu hal dilupa kita melihat keadaan, pada saat keadaan baik lagi jangan sampai lupa bahwa ada hal yang kita bawa nama negara kita sendiri, pada saat dipercaya di luar negeri tunjukkan attitude kalian dan kualitas kalian dan tetap junjung sportivitas. Ketika timnas (Indonesia) memanggil, kalian harus balik," ujar Firman.