Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bali United dan seluruh klub Liga 1 sampai saat ini masih menunggu kepastian terkait kompetisi untuk bisa menentukan agenda selanjutnya.
Seperti diketahui, Bali United telah meliburkan skuadnya setelah kompetisi Liga 1 2020 batak bergulir pada Oktober dan November lalu.
Setelah meliburkan para pemainnya, pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco pun tetap memberikan program latihan untuk anak asuhnya.
Hal itu dilakukan agar para pemain tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut bisa tetap menjaga kondisi fisik mereka.
Baca Juga: Kompetisi Harus Dilanjutkan untuk Jaga Muka Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021
"Ini kan karena masih libur kompetisi ya. Jadi belum ada kegiatan dan para pemain masih latihan mandiri," kata Yabes Tanuri, CEO Bali United kepada BolaSport.com, Minggu (13/12/2020).
Meski begitu, Yabes Tanuri mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah disibukkan dengan mencari sponsor baru untuk persiapan kompetisi yang direncanakan bergulir tahun depan.
Diketahui, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memang telah menentukan kompetisi bakal kembali bergulir Februari 2021.
Namun, untuk keputusan tersebut belum bisa dipastikan karena sampai saat ini PT LIB masih berusaha untuk mendapatkan izin dari pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Oleh karena itu, bukan hanya Bali United, tapi sebagian besar klub Liga 1 masih memutuskan enggan bergerak terlebih dahulu hingga ada kepastian tanggal bergulirnya kompetisi.
Walaupun klub seperti Bhayangkara Solo FC telah memastikan diawal Januari 2021 nantinya Indra Kahfi dkk bakal langsung menggelar latihan.
Hal itu berbeda dengan Bali United yang memutuskan untuk menunggu kejelasan dari PT LIB terlebih dahulu soal nasib kepastian tanggal kompetisi.
"Kalau soal kapan menggelar latihan itu kami masih menunggu LIB dulu ya untuk saat ini," tutur Yabes Tanuri.
"Jadi semua keputusan itu tergantung LIB. Kapan pastinya Liga dimulai dan bergulir, setelah itu akan kami putusukan untuk menggelar latihan," ujarnya.
Baca Juga: Statistik Tak Masuk Akal Cristiano Ronaldo di 2020
Di tengah ketidak pastian kompetisi ini membuat Bali United tak ingin tergesah-gesah untuk mengambil keputusan.
Menurut Yabes hal itu dilakukan karena sebelumnya Bali United melakukan persiapan dan menggelar latihan lebih dulu tapi kenyataannya kompetisi tetap mengalami penundaan.
Dengan berkaca dari dua penundaan Liga 1 itu pun tak ingin membuat Bali United gegabah mengambil langkah.