Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selesai Karantina, Garuda Select Jilid III Mulai Gelar Latihan di Inggris

By Arif Setiawan - Kamis, 17 Desember 2020 | 13:20 WIB
Acara pelepasan para pemain Garuda Select III sebelum berangkat ke Inggris, Rabu (2/12/2020) malam WIB. (MOLA TV)

BOLASPORT.COM - Di Inggris, skuad Garuda Select Jilid III mulai menggelar latihan bersama sejak Selasa, (15/12/2020).

Sejatinya para pemain Garuda Select Jilid III telah tiba di Inggris pada 4 Desember lalu.

Tetapi tim asuhan Dennis Wise tersebut belum bisa langsung menggelar latihan bersama.

Pasukan Garuda Select III diharuskan menjalani karantina terlebih dahulu.

Barulah pada hari Selasa lalu, akhirnya pemain diperbolehkan melakukan latihan bersama.

Baca Juga: Kata-kata Perpisahan Bagus Kahfi untuk Barito Putera Sebelum ke Eropa 

Menanggapi ini rasa bahagia pun menyelimuti hati para pemain.

Salah satunya yaitu Ridwan Ansori.

Pemain yang berposisi sebagai penyerang tersebut mengungkapkan rasa senangnya karena bisa turun ke lapangan.

Ridwan menambahkan bahwa selama karantina ia tak mengalami kendala sedikitpun.

Baca Juga: Ada Garuda Select Hingga Vamos Indonesia, Pemain Muda Mudah Bangun Karier di Indonesia

Sehingga ketika mulai latihan fisiknya masih dalam keadaan fit.

"Senang sekali akhirnya kami sama-sama bisa berlatih di lapangan," kata Ridwan dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.

"Alhamdulillah selama karantina saya dalam keadaan sehat dan bugar, ini yang saya tunggu-tunggu," ujarnya.

Sementara itu, untuk tempat latihan Garuda Select III dilakukan di Lapangan Universitas Lougborough, Kota Loughborough, Leichestershire.

Baca Juga: Kisah Top Skorer EPA Liga 1 U-18 dan Rekannya Gabung Bali United

Sejauh ini Ridwan menyebut latihan berjalan dengan lancar.

Materi latihan yang diberikan pun dikatakan Ridwan masih ringan.

Garuda Select
Musisi Legendari, Iwan Fals yang menyambangi para pemain Garuda Select jilid III dengan memberikan wejangan untuk mereka.

Tak lupa, pemain asal Persib tersebut juga memohon doa agar semua bisa berjalan dengan lancar.

"Latihan berjalan dengan lancar," ucap Ridwan.

"Mungkin karena awal, jadi masih ringan dan bertahap.

"Mohon doanya agar selama di sini saya bisa berkembang," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P