Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eko Roni Saputra dan Priscilla Hertati Siap Bersinar di ONE Championship pada 2021

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 18 Desember 2020 | 09:00 WIB
Petarung ONE Championship asal Indonesia, Eko Roni Saputra. (ONE CHAMPIONSHIP)

BOLASPORT.COM - Dua petarung ONE Championship asal Indonesia, Eko Roni Saputra dan Priscilla Hertati Lumban Gaol, mempunyai harapan pada kariernya jelang 2021.

Karier Eko Roni Saputra dan Priscilla Hertati Lumban Gaol sedang naik daun selama berada di ONE Championship.

Eko telah memenangkan empat pertarungan secara beruntun dengan cara luar biasa.

Empat kali kemenangan Eko semuanya dipetik melalui kuncian dan pada ronde pertama.

Baca Juga: Gebuk Manny Pacquiao Hingga Nyaris Sekarat, Petinju Ini Merasa Bikin Bangga Negaranya

Keberhasilan peraih medali perak SEA Games 2013 ini membuatnya ingin tampil lebih sering pada 2021.

"Saya juga berencana untuk bertanding lebih banyak pada tahun 2021, sehingga saya bisa naik peringkat," kata Eko yang dikutip BolaSport.com dari keterangan tertulis ONE Championship.

Eko sudah mempunyai harapan untuk menjalani kariernya di ONE Championship pada 2021.

"Saya merasa sangat termotivasi untuk memenangkan lebih banyak lagi untuk melanjutkan pencapaian luar biasa ini di tahun 2021," tutur Eko.

"Untuk itu, diperlukan lebih banyak kerja keras. Saya tidak memilih pertarungan mana yang akan saya ambil, tetapi siapa pun yang ditentukan oleh ONE Championship di depan saya, saya akan siap untuk itu," sambung dia menambahkan.

Baca Juga: Harapan Sang Adik untuk Marc Marquez yang Menderita Akibat Cedera

Melalui penelusuran di laman ONE Championship, Eko masih belum masuk daftar peringkat di divisi kelas terbang.

Di sisi lain, Priscilla juga bersiap untuk menyongsong pada kariernya di tahun 2021.

Selama ini, dia memiliki empat kemenangan dari enam pertarungan terakhirnya.

ONE CHAMPIONSHIP
Petarung ONE Championship asal Indonesia, Priscilla Hertati Lumban Gaol. Saat ini, Priscilla sedang berkarier di kelas atom wanita.

Priscilla juga dianggap sebagai salah satu petarung kelas atom wanita teratas dalam promosi.

Meski begitu, namanya masih terlihat dalam susunan daftar peringkat kelas atom wanita ONE Championship

Baca Juga: Lionel Messi Tak Sudi Pilih Cristiano Ronaldo di FIFA The Best Award 2020

"Saya menantikan lebih banyak kesuksesan tahun depan. Memang tidak mudah, tetapi saya tahu saya bisa sukses jika saya bekerja keras," tutur Priscilla.

"Sejauh ini, saya sangat bahagia karena banyak orang di sekitar saya memberikan dukungan - keluarga saya, teman-teman saya, tim saya. Saya berharap tahun depan saya bisa lebih sukses dari sebelumnya."

"Semua atlet di kelas saya memiliki potensi. Atomweight adalah salah satu kelas terketat di ONE Championship."

"Merupakan suatu kehormatan untuk menghadapi salah satu dari mereka. Saya harus termotivasi untuk menang bagi orang-orang di sekitar saya dan bagi orang-orang yang saya cintai," katanya menambahkan.

Baca Juga: Singkirkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Robert Lewandowski Sah Pemain Terbaik Dunia 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P