Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Blunder dari Dean Henderson menodai kemenangan Manchester United atas Sheffield United pada matchday ke-13 Liga Inggris 2020-2021.
Manchester United membawa pulang kemenangan 3-2 dari markas Sheffield United di Bramall Lane, Kamis (17/12/2020) atau Jumat dini hari WIB.
Tripoin tim tamu lahir berkat dwigol Marcus Rashford dan tambahan dari Antony Martial.
Adapun dua gol tim tuan rumah lahir via David McGoldrick.
Gol pertama Sheffield, yakni pada menit kelima, tak lepas dari kesalahan Dean Henderson yang bertugas di bawah mistar gawang United.
Kiper berusia 23 tahun itu kurang sigap ketika melepaskan operan sehingga bola bisa diiintersep oleh Oliver Burke.
Bola pun bergulir liar di kotak penalti dan kemudian dikonversi menjadi gol oleh David McGoldrick.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bantu Lewandowski Menang Pemain Terbaik FIFA, Cuekin Ronaldo dan Messi
"Hal baik dan buruk (dari Henderson) mungkin berada dalam urutan berbeda. Dia selalu belajar," kata pelatih United, Ole Gunnar Solskjaer.
"Dia berharap kembali ke tim ini. Untuk memulai dari awal, dia telah menunjukkan karakternya selama permainan," tutur sang nakhoda menambahkan.
Henderson pernah mencicipi seragam Sheffield United selama dua tahun atau sejak 2018 sebagai pemain pinjaman dari United.
Musim terakhir bareng Sheffield, 2019-2020, Henderson cuma satu kali melakukan blunder berujung kebobolan dari 36 penampilan di liga.
Sebagai perbandingan, musim ini dia sudah melakukan satu kesalahan dari tiga kali bermain bareng United dalam kompetisi serupa.
Baca Juga: Lionel Messi Tak Sudi Pilih Cristiano Ronaldo di FIFA The Best Award 2020