Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kontrak di Persib Masih Aman, Ilham Qolba Tak Ada Kegiatan Bersama Bandung United

By Rinaldy Azka Abdillah - Senin, 21 Desember 2020 | 16:45 WIB
Pemain muda Persib Bandung, Ilham Qolba saat tampil melawan PSKC Kota Ciamis dalam laga 128 besar P (japrit)

BOLASPORT.COM - Pemain muda Persib Bandung, Ilham Qolba saat ini mengaku sedikit tenang jika harus membicarakan kontrak di timnya.

Pasalnya kontrak Ilham Qolba di Persib Bandung masih terbilang cukup lama.

Pemain asli Garut yang besar di Jatinangor tersebut musim ini tengah dipinjamkan ke klub satelit Persib Bandung, yakni Bandung United.

Menurut Ilham Qolba, dirinya masih mempunyai kontrak di Persib Bandung hingga akhir tahun depan, atau tepatnya pada bulan Desember 2021.

Baca Juga: Penyebab Egy Maulana Vikri Tak Dimainkan dalam Pesta Gol Lechia Gdansk

"Kalau kontrak di Persib Bandung sampai akhir tahun depan. Cuma musim ini dipinjamkan untuk main di Bandung United," katanya kepada Bolasport.com, Senin (21/12/2020).

Selama ini Ilham Qolba tengah disibukan dengan latihan mandiri di rumahnya.

Pemain berusia 20 tersebut menuturkan bahwa latihan yang dilakukannya merupakan inisiatif dari dirinya.

Baca Juga: Top Scorer SEA Games 2019 Dipanggil Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia

Alasannya karena klubnya saat ini, Bandung United tengah tidak ada kegiatan, sekalipun itu latihan mandiri.

Tidak hanya itu saja, tak jarang ia bermain fun football bersama rekan-rekan lainnya.

Meski banyak yang mengajaknya melakukan fun football, tetapi tidak semua diterimanya.

Baca Juga: PSSI Panggil Dua Nama Terkait Isu Manajer Timnas U-19 Indonesia Harus Bayar 1 Miliar

Ilham Qolba menyebutkan bahwa dirinya hanya menerima tawaran fun football jika pertandingannya terbilang santai.

Dalam fun football, Ilham Qolba banyak bermain bersama rekan-rekan dekatnya atau dengan seniornya di tim Bandung Soccer Celebrity.

"Kegiatan sekarang mah paling latihan mandiri aja di luar jadwal klub karna memang tidak ada jadwal latihan. Kalau fun footbal kadang-kadang, itu juga pilih-pilih yang santai dan buat silaturahmi baru ikutan," kata Ilham Qolba.

"Untuk yang ikutnya banyak, sama teman-teman atau juga suka bareng sama pemain senior di Bandung Soccer Celebrity," ujarnya.

Baca Juga: Dua Pemain Terbaik Timnas U-16 Indonesia Versi Bima Sakti

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P