Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tingkatkan Kualitas Pembinaan, Akademi Persib Pakai Teknologi Canggih Berbasis Satelit

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 22 Desember 2020 | 22:45 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Akademi Persib Bandung menggunakan teknologi canggih yang dilengkapi sistem navigasi berbasis satelit guna meningkatkan kualitas pembinaan pemain.

Akademi Persib Bandung menjadi salah satu akademi sepakbola terbaik yang ada di Indonesia.

Tercatat akademi milik Maung Bandung itu telah menghasilkan banyak pemain-pemain berkualitas yang juga menjadi tulang punggung timnas Indonesia.

Sebagai sebuah akademi terpercaya, Akademi Persib terus berusaha untuk meningkatkan kualitas pembinaan para pemainnya.

Baca Juga: Babak Baru untuk Sepakbola Usia Muda, Program Akar Rumput PSSI Diterima AFC

Terbaru, Akademi Persib mendatangkan teknologi canggih yang dilengkapi sistem navigasi berbasis satelit.

Teknologi tersebut berguna dalam membantu tim pelatih mengorek informasi akurat terkait performa dan perkembangan pemain.

Pelatih Akademi Persib, Imam Nurjaman, menyatakan bahwa penggunaan teknologi canggih itu menjadi bukti komitmen tim pelatih dalam memberikan yang terbaik untuk para pemainnya.

"Setiap waktu, kami di Akademi Persib ingin memberikan yang terbaik," ucap Imam dilansir Bolasport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Daniel Cormier Menyesal Tak Ambil Keputusan Pensiun Lebih Cepat