Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan kembali ke puncak klasemen usai mempertahankan kegagahannya di Liga Italia dengan menang 3-2 atas Lazio.
AC Milan sukses membungkam Lazio dengan skor 3-2 dalam partai pekan ke-14 Liga Italia 2020-2021, Rabu (23/12/2020).
Tiga gol AC Milan pada laga tersebut dicetak oleh Ante Rebic (menit ke-10), Hakan Calhanoglu (17'-pen), dan Theo Hernandez (90+2').
Adapun dua gol Lazio dicetak oleh Luis Alberto (27') dan Ciro Immobile (58').
Baca Juga: Hasil Liga Prancis - Cetak 3 Gol dalam 10 Menit Terakhir, PSG Benamkan Strasbourg 4-0
Berkat kemenangan ini, AC Milan sukses mempertahankan kegagahannya dengan tidak terkalahkan di Liga Italia.
Sampai pekan ke-14, AC Milan sama sekali belum mengicipi rasanya kekalahan.
Sepuluh pertandingan liga musim ini, termasuk melawan Lazio di pekan ke-14, berhasil dimenangkan Milan.
Sementara 4 lainnya berakhir dengan hasil imbang.
Baca Juga: Hasil Piala Liga Inggris - Spurs dan Manchester United Meluncur ke Semifinal, Cavani Jadi Pahlawan
Selain itu, kemenangan atas Lazio juga membuat AC Milan kembali menduduki posisi puncak klasemen Liga Italia.
Sebelumnya, pos teratas klasemen dihuni oleh Inter Milan selama kurang lebih 2 jam setelah berhasil menang 2-1 atas Hellas Verona pada pekan yang sama.
Kemenangan atas Hellas Verona lewat gol Lautaro Martinez (52') dan Milan Skriniar (69') sempat membuat Inter berada di puncak dengan 33 poin, unggul 2 angka dari Milan yang belum bermain.
Akan tetapi, kurang lebih 2 jam setelahnya atau sehabis Milan menyudahi pertandingan melawan Lazio, keunggulan Inter itu binasa.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Serie A, kini posisi puncak klasemen diduduki Milan yang berhasil mengumpulkan 34 poin dari 14 pertandingan.
Baca Juga: Carlo Ancelotti Tolak Tawaran Sir Alex Ferguson Latih Manchester United Karena Tawaran Real Madrid
Berikut ini hasil lengkap Liga Italia pekan ke-14 sampai Kamis (24/12/2020) dini hari WIB.