Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Tottenham Hotspur, Gareth Bale, kembali mencetak gol di ajang Piala Liga Inggris setelah 2.975 hari dengan membobol gawang Stoke City.
Gareth Bale mengemas satu gol dalam kemenangan 3-1 Tottenham Hotspur atas Stoke City pada laga perempat final Piala Liga Inggris 2020-2021, Rabu (23/12/2020) waktu setempat.
Berduel di Bet365 Stadium, mantan pilar Real Madrid itu mencetak gol pembuka pada babak pertama, tepatnya menit ke-22.
Berawal dari umpan silang Harry Winks, Gareth Bale, yang berada di kotak penalti, menyentuh bola dengan tipis menggunakan kepala.
Sundulan Bale mengarah ke sisi pojok kiri gawang Stoke yang gagal dijangkau kiper Andy Lonergan.
Baca Juga: Bungkam Lazio, AC Milan Masih Jadi Tim Paling Tangguh Seantero Eropa
Gol dari Gareth Bale tersebut mampu dibalas oleh Jordan Thompson pada menit ke-53.
Namun, Tottenham Hotspur kembali unggul berkat sumbangan gol Ben Davies (70') dan Harry Kane (81').
Berkat kemenangan ini, The Lilywhites pun berhak melenggang ke partai semifinal Piala Liga Inggris 2020-2021.