Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rasa Bahagia Dua Pemain PSIS yang Berangkat ke Spanyol Bersama Timnas U-19 Indonesia

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 26 Desember 2020 | 17:10 WIB
Para pemain timnas U-19 Indonesia tengah menjalani latihan perdana dalam di Stadion Madya, Jakarta, Senin (16/11/2020). (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia pada Sabtu (26/12/2020) malam akan bertolak ke Spanyol untuk melangsungkan pemusatan latihan (TC) di sana.

Direncanakan anak asuh dari Shin Tae-yong itu akan berada si Spanyol selama satu bulan lamanya.

Meski sudah dipastikan Piala Dunia U-20 ditunda, namun nyatanya tidak menyurutkan niatan timnas U-19 Indonesia untuk tetap melaksanakan rencananya itu.

Padahal seperti diketahui, kepergian timnas U-19 Indonesia ke Spanyol merupakan salah satu persiapan menghadapi Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Target Stefano Cugurra Teco bersama Bali United di Ajang Internasional

Kepergian timnas U-19 Indonesia ke Spanyol tentu saja disambut dengan penuh suka cita, termasuk oleh dua pemain PSIS Semarang.

Kedua pemain PSIS Semarang itu adalah Pratama Arhan Alif dan Moh Bahril Fajar Fahreza.

Tentu saja keduanya senang karena turut ke Spanyol.

Baca Juga: Pecahkan Rekor Klub, Borneo FC Resmi Ikat Pemain Asal Uzbekistan

Menurut Moh Bahril Fajar, ia akan memanfaatkan kesempatannya dengan sebaik-baiknya.

Terlebih selain Piala Dunia U-20, TC tersebut sebagai persiapan menuju Piala Asia U-1 2021.

"Tentunya cukup senang dan bersyukur karena bisa berangkat ke Spanyol. Selama di sana akan saya manfaatkan untuk berlatih dan mencari tambahan ilmu di dunia sepak bola, terutama mempersiapkan diri menghadapi dua even besar yakni Piala AFC dan Piala Dunia,” kata Bahril Fahreza.

Baca Juga: Pelatih PSPS Riau Terima Pinangan Klub Bangladesh Bersama Penyerang Terbaik Persib

Berbeda dengan Pratama Arhan Alif Rifai, Moh Bahril Fahreza sebut kesempatan ke Spanyol merupakan halnyang luar biasa.

Demi memanfaatkannnya dengan baik, ia akan bekerja keras selama berada di Spanyol.

“Kesempatan yang luar biasa. Pertama harus bersyukur. Namun ke depan saya juga harus berlatih maksimal selama di Spanyol,” ujar Arhan.

Baca Juga: Pelatih Asal Malaysia Sebut Liga Indonesia yang Terbaik di Asia Tenggara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P