Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Syarat Mustahil Khabib Nurmagomedov Tarung Lagi, Hadapi Muhammad Ali

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 29 Desember 2020 | 20:20 WIB
Petarung kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, menginginkan dijadikan petarung terbaik di UFC. (TWITTER.COM/UFCNEWS)

BOLASPORT.COM - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, menyertakan lawan yang ingin dihadapi untuk membatalkan pensiun.

Belum ada kejelasan mengenai nasib karier Khabib Nurmagomedov sebagai petarung UFC.

Hal itu disebabkan Nurmagomedov belum bertemu dengan langsung dengan Presiden UFC, Dana White.

Rencana keduanya akan bertemu di Abu Dhabi pada Januari 2021 mendatang untuk mendiskusikan hal-hal yang perlu dibahas.

Baca Juga: Jon Jones Disebut Bukan Tukang Pukul Terhebat pada Ajang UFC

Dalam sebuah wawancara dengan media Rusia, Match TV, Nurmagomedov memberi tanggapan mengenai sosok yang ingin dilawan.

Sosok berjuluk The Eagle itu mengatakan Muhammad Ali.

"Saya hanya ingin melawan Muhammad Ali, tetapi sayangnya dia sudah tidak bersama kita lagi," kata Nurmagomedov dilansir BolaSport.com dari Russian Today.

Baca Juga: Kalah dari Tim Satelit, Ayah Jorge Lorenzo Sebut Tim Yamaha Memalukan

Jawaban Nurmagomedov tentu melantur karena Muhammad Ali sudah meninggal dunia pada 3 Juni 2016.

Ali selama hidupnya dikenal petinju kuat yang mempunyai basis penggemar besar di seluruh dunia.

Sampai saat ini, petinju Amerika Serikat itu masih dielu-elukan sebagai salah satu petinju terhebat sepanjang masa.

Nama besar Ali sampai saat ini masih menginspirasi para junior-juniornya di dunia tinju.

Anthony Joshua dan Mike Tyson, keduanya secara terbuka mengakui merupakan penggemar berat sosok berjuluk The Greatest itu.

Baca Juga: Soal Sabuk Juara, Manajer Khabib Nurmagomedov Sentil Pelatih Conor McGregor

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P