Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda sepak bola Indonesia, Bambang Pamungkas, ikut meramaikan film Rio The Survivor yang berhasil memenangkan film terbaik di Best Istanbul Film Festival.
Bambang Pamungkas alias Bepe bermain di film Rio The Survivor sebagai pemain sepak bola yang juga menceritakan sosok dirinya sendiri.
Dalam film Rio The Survivor yang menceritakan kisah nyata perjuangan seorang anak yang hidup dengan HIV ini mengidolakan sosok pemain bola Bambang Pamungkas.
Film ini menceritakan bagaimana seorang anak HIV berjuang untuk bisa hidup layak agar mendapatkan pendidikan, tetapi selama hidupnya ia banyak mengalami diskriminasi.
Baca Juga: Media Asing Sebut 2 Mantan Pemain Persebaya Ini Gagal ke Malaysia
Rio, yang diperankan oleh Raditya Evandra itu bahkan menceritakan bagaimana perjuangannya yang harus dikeluarkan dari sekolah dan dikucilkan di lingkungannya.
Bukan hanya soal itu, film Rio The Survivor juga mengangkat cerita bagaimana pertualangan hingga persahabatan anak-ana yang dirasa belakangan ini semakin berkurang di dunia nyata.
Film karya Syair.org Foundation dan Citkart Production ini ditulis dan disutradarai oleh Yudie Oktav, yang juga merupakan pendiri Syair.org itu banyak dibintangi oleh aktis dan aktor cilik berbakat lainnya.
Tak ketinggalan sosok pesepakbola legenda Indonesia yang diidolakan oleh banyak orang yakni Bambang Pamungkas juga ambil bagian dalam film ini.