Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Papu Gomez Diparkir, Atalanta Minta Manchester United Batalkan Kepindahan Amad Diallo Sekarang

By Bagas Reza Murti - Minggu, 3 Januari 2021 | 05:30 WIB
Penyerang sayap Atalanta, Amad Diallo, bakal bergabung dengan Manchester United pada jendela transfer musim dingin 2021. (TWITTER.COM/DIKEDIKEH)

BOLASPORT.COM - Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini mengaku ingin mempertahankan Amad Diallo hingga akhir musim, walau telah resmi dimiliki oleh Manchester United.

Manchester United resmi akan kedatangan winger Pantai Gading berusia 18 tahun, Amad Diallo Traore dari Atalanta.

The Red Devils telah menebus Amad Diallo senilai 19 juta pounds atau sekitar Rp 365 miliar pada bursa transfer musim panas lalu.

Karena mengurus izin kerja, Amad Diallo baru bisa datang ke Old Trafford pada bursa transfer Januari 2021 ini.

Kedatangan Amad Diallo dipastikan sendiri oleh Ole Gunnar Solskjaer, pasca Manchester United menang 2-1 atas Aston Villa, Jumat (1/1/2021) atau Sabtu dini hari WIB.

Baca Juga: Keberangkatan Shin Tae-yong Tertunda ke Spanyol Hingga Kabar Tiga Pemain Luar Negeri ke Timnas U-19 Indonesia

"Amad, kami memiliki semua dokumen, saya tidak melihat ada kendala," kata Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.

"Berharap dia akan segera bersama kami. Kami sangat senang menerima dia. Dia butuh waktu untuk berkembang."

"Selain itu, saya tidak terlalu memikirkan bursa transfer Januari ini," tutur Solskjaer menambahkan.

Walau demikian, komentar kontradiktif justru datang dari pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini.