Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dustin Poirier Diklaim Akan Tampil Beda Jelang Duel Lawan Conor McGregor pada UFC 257

By Muhamad Husein - Minggu, 3 Januari 2021 | 10:00 WIB
Conor McGregor (kanan) dan Dustin Poirier (kiri) dan melakukan sesi tatap muka pada ajang UFC 178. (TWITTER.COM/UFCEUROPE)

BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Dustin Poirier, diklaim telah mengalami perubahan jelang duel menghadapi Conor McGregor

Dustin Poirier dijadwalkan akan bentrok dengan Conor McGregor di acara UFC 257, di Fight Island, Abu Dhabi, pada 23 Januari 2021.

Pertarungan ini merupakan pertemuan kedua Dustin Poirier dengan Conor McGregor di Oktagon. 

Pada pertemuan pertama, Dustin Poirier harus menelan kekalahan dari McGregor yang berlangung enam tahun yang lalu.

Saat itu, petarung berjuluk The Diamond dihajar McGregor hingga terkapar dalam tempo yang tak lebih dari satu ronde. 

Baca Juga: Hajar Luke Campbell, Ryan Garcia Jadi Juara Interim Kelas Ringan WBC

Sejak kekalahan yang diderita, Poirier akhirnya bangkit dan mencatatkan 10 kemenangan dari 13 pertandingan.

Dia bahkan sempat merasakan menyabet juara interim kelas ringan UFC meski hanya sementara.

Pelatih Poirier, Mike Brown, kemudian yakin jelang duel kedua lawan McGregor anak didiknya bertransformasi menjadi petarung yang berbeda. 

"Saya kira dia sangat berbeda," kata Brown kepada MMA Junkie, dilansir BolaSport.com dari Thesun.co.uk.

Baca Juga: Manajer Pastikan Khabib Nurmagomedov Tak Tertarik Lawan McGregor Lagi

"Banyak yang berubah. Saya pikir dia memiliki durasi yang lebih lama di (kelas) 155 ponds. Dia meningkat di banyak tempat, tapi ada satu cara untuk mengetahuinya dan saya kira itu dengan pertunjukkan."

Brown juga klaim Poirier kini sudah mengetahui celah bagaimana menaklukan McGregor jelang duel ke depan.

"Begitu banyak yang telah terjadi sejak itu, kami harus belajar banyak tentang Conor. Kedua petarung telah diuji dalam banyak hal dan telah menunjukkan banyak hal yang berbeda - kekuatan dan kelemahan sejak saat itu," ujar dia.

"Sekarang saatnya untuk berlatih, mempersiapkan, dan melihat apa yang bisa kami hasilkan."

"Ini adalah pertarungan yang sama sekali berbeda. Kami berdua adalah petarung yang sangat berbeda, dan saya tidak benar-benar melihat kembali pertarungan pertama itu," ucap Brown lagi.

Baca Juga: VIDEO KO Berkelas yang Menjadi Titik Balik Kehidupan McGregor

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P