Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Huesca vs Barcelona - Awas, Lionel Messi Sedang Lapar!

By Beri Bagja - Minggu, 3 Januari 2021 | 11:00 WIB
Lionel Messi dan pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (BEINSPORTSUSA)

BOLASPORT.COM - Kapten Barcelona, Lionel Messi, siap memperkuat timnya lagi saat menghadapi Huesca pada laga pembuka tahun di Liga Spanyol.

Barcelona mengawali 2021 dengan menjalani pekan ke-17 Liga Spanyol di markas Huesca, Minggu (3/1/2021) atau Senin dini hari pukul 03.00 WIB.

Anak asuh Ronald Koeman butuh momen lonjakan performa setelah menutup 2020 dengan lesu.

Barcelona ditahan Eibar 1-1 di Camp Nou (29/12/2020) minus kehadiran Lionel Messi di lapangan.

Superstar Barcelona itu hanya menonton di tribune setelah absen akibat mengalami masalah di pergelangan kaki.

Tanpa Lionel Messi, The Catalans minim inspirasi dan bisa saja kalah andai tak ada gol penyeimbang Ousmane Dembele.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini - Chelsea vs Man City, Berebut di Buntut Man United

Baca Juga: Jadwal Liga Italia Malam Ini - Inter Milan Bidik Singgasana 5 Jam, AC Milan Reuni dengan Inzaghi

Berita baik untuk Barcelona, Messi diklaim siap tempur untuk menghadapi Huesca kali ini.

Manusia rekor LaLiga itu berpeluang besar tampil sejak menit awal melawan tim promosi tersebut.

"Dia baik-baik saja. Tak ada rasa sakit di pergelangan kaki," kata Koeman mengungkap kondisi Messi, dikutip BolaSport.com dari Sport.es.

"Dia berlatih pada 30 dan 31 Desember saat pemain lain libur. Dia siap, bahagia, dan lapar untuk bermain," tuturnya.

FC BARCELONA
Lionel Messi saat mengikuti sesi latihan Barcelona.

Koeman tak segan mengakui pasukannya memang tergantung kepada Messi.

Barca butuh aksi terbaiknya guna mendongkrak klub ke papan atas klasemen Liga Spanyol.

Baca Juga: KALEIDOSKOP 2020 - Tahun Emas Robert Lewandowski, Messi dan Ronaldo Minggir Dulu

Blaugrana masih menempati peringkat ke-6 dengan 25 poin, terpaut minus 11 angka dari pemuncak sementara, rival abadi mereka, Real Madrid.

"Efektivitas dan peran pentingnya untuk klub ini sangat besar. Saya melihat pertandingan ketika tim tidak bermain bagus, dan dia membuat perbedaan."

"Tentu ada alasan bahwa dia pemain nomor satu di dunia," kata Koeman lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P