Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lee Chong Wei Sebut Lee Zii Jia Hanya Tunggu Waktu Kalahkan Kento Momota dan Anthony Ginting

By Delia Mustikasari - Minggu, 3 Januari 2021 | 12:30 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia (TWITTER.COM/BA_MALAYSIA)

BOLASPORT.COM - Legenda tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, telah mendukung penggantinya, Lee Zii Jia untuk terus bersinar ketika musim bulu tangkis kembali digelar pada Januari 2021.

Lee Chong Wei percaya bahwa Lee Zii Jia memiliki kemampuan untuk bersaing dengan para pemain besar seperti Kento Momota (Jepang) dan Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia).

Lee Chong Wei juga berharap Lee Zii Jia mampu bersaing melawan tunggal putra 10 besar dunia secara teratur.

Lee Zii Jia yang berusia 22 tahun itu telah menunjukkan performa terbaiknya tahun lalu sebelum pandemi Covid-19 menghentikan kemajuannya.

Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Selama Kalender BWF World Tour 2021

Lee meraih kemenangan perdananya atas tunggal putra nomor tiga dunia, Anders Antonsen (Denmark), tunggal putra peringkat ke-7 Jonatan Christie (Indonesia), nomor kesembilan dunia, Shi Yuqi (China dalam perjalanan ke semifinal Malaysia Masters dan All England 2020.

Dia juga mencapai karier terbaik dengan menduduki peringkat ke-10 dunia.

Lee Zii Jia membuat kehadirannya terasa pada 2019 ketika ia mulai mengecewakan para pemain top seperti juara Olimpiade China, Chen Long, Viktor Axelsen (Denmark), dan peringkat ke-2 dunia asal Taiwan, Chou Tien Chen.

Lee Chong Wei mengatakan bahwa hanya masalah waktu bagi Lee Zii Jia sebelum mengalahkan tunggal nomor satu dunia, Kento Momota (Jepang) dan Anthony Ginting (peringkat ke-5),

Momota dan Anthony adalah dua pemain tunggal putra yang belum Lee Zii Jia kalahkan.

"Zii Jia mampu mengalahkan siapa pun. Saya yakin tentang itu," kata Lee Chong Wei dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Itu semua tergantung seberapa baik dia berlatih dan yang lebih penting mengatasi ekspektasi tinggi dari para penggemar. Sekarang dia adalah pebulu tangkis tunggal terbaik negeri ini," ujar Lee.

Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis yang Berlangsung Selama Januari 2021

"Semua orang ingin melihatnya mengalahkan pemain top dan tampil baik di turnamen secara konsisten. Dia masih muda dan dia bisa melakukannya. Saya berharap dia bisa bertarung ke puncak dalam satu atau dua tahun ke depan."

Lee Zii Jia diharapkan untuk mulai bersaing memperebutkan gelar pada 2021.

Dia belum mencapai final apa pun pada turnamen BWF World Tour sejak memenangkan Taiwan Open pada 2018.

Setelah absen selama 10 bulan sejak All England akibat pandemi Covid-19, Lee Zii Jia akan mendapat kesempatan kembali berkompetisi saat mengikuti Thailand Open 1 dan Thailand Open 2 di Bangkok.

Thailand Open 1 akan berlangsung 12-17 Januari, sementara Thailand Open dijadwalkan pada 19-24 Januari.

Baca Juga: Pengakuan Luke Campbell Usai Dihajar Ryan Garcia dan Gagal Rebut Sabuk Juara

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P