Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Bali United, Nadeo Argawinata berharap kabar dilanjutkannya kompetisi sepak bola Indonesia pada Februari 2021 bukan sekedar rumor.
Pada beberapa bulan lalu, PSSI memang menjadwalkan kompetisi bakal dilanjukan pada Februari tahun 2021.
Akan tetapi banyak pihak yang meragukan rencana tersebut bisa terealisasi.
Pasalnya hingga detik ini PSSI belum bisa memberikan kepastian dengan menunjukan bahwa pihak Polri sudah berikan izinya.
Menanggapi hal tersebut, pelatih Bali United, Stefano Cugurra tetap optimis kompetisi bisa dilanjutkan pada bulan Februari mendatang.
Baca Juga: Soal Rencana Gabung Persija Jakarta pada 2021, Begini Jawaban Gelandang Belanda di Liga Kroasia
Bahkan pelatih yang sering disapa Teco ini sudah persiapkan diri untuk kumpulkan para pemain pada tanggal 6 Januari 2021 guna jalani persiapan.
Tak hanya sampai di situ, dalam sebuah postingan instagram yang dilakukan oleh striker Persija, Marko Simic, Teco juga memberitahukan bahwa kompetisi Liga 1 bakal digulirkan bulan Februari.
Mendengar kabar ini, penjaga gawang Bali United, Nadeo Argawinata beharap hal tersebut bukan hanya sekedar rumor semata.
Nadeo mengaku sudah sangat ingin kembali ke lapangan.
Sehingga jika memang benar kompetisi bisa dilanjutkan pada Februari tentu akan menjadi kabar baik bagi dirinya.
Tak sendiri, kebahagiaan pastinya juga dirasakan pesepak bola lainnya.
"Sangat berharap itu benar terjadi," kata Nadeo, dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.
"Dan akan menjadi kabar baik, sangat baik untuk kita pemain sepak bola Indonesia," ujarnya.
Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Janji Segera Terbang ke Indonesia jika...
Lebih lanjut, Nadeo percaya, segera dilanjutkannya kompetisi bisa membuat masyarakat Indonesia bahagia.
Khususnya bagi masyarakat yang mencintai sepak bola.
Nadeo berpendapat bahwa banyak orang yang sudah menantikan bisa kembali melihat jalannya Liga 1.
"Semua masyarakat sudah tidak sabar ingin menikmati jalannya pertandingan Liga 1 Indonesia," tuturnya.