Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Janji Kelana Noah Mahesa untuk Timnas U-19 Indonesia di TC Spanyol

By Arif Setiawan - Selasa, 5 Januari 2021 | 11:15 WIB
Amunisi Baru Timnas U-19 Indonesia, Kelana Noah Mahesa, sudah mengikuti latihan bersama skuat Garuda muda di Kroasia. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Pemain keturunan Jerman, Kelana Noah Mahesa akhirnya mulai bergabung dengan timnas U-19 Indonesia di pemusatan latihan (TC) Spanyol.

Kehadiran Kelana di Spanyol memang bisa dikatakan terlambat jika dibandingkan pemain lainnya.

Seperti yang diketahui skuad timnas U-19 Indonesia sudah tiba di Spanyol sejak 27 Desember 2020.

Sehari setelahnya, pada tanggal (28/12/2020) anak asuh Shin Tae-yong resmi gelar latihan perdananya.

Barulah pada Minggu (3/1/2021) Kelana akhirnya tiba di Spanyol.

Baca Juga: Kalah dari Southampton, Liverpool seperti Alami Kemunduran 6 Tahun

Meski baru datang, tak butuh waktu lama bagi Kelana beristirahat.

Pemain klub Bonner SC tersebut langsung turun ke lapangan untuk bergabung dengan rekan-rekannya.

Bahkan saat pelatih Shin Tae-yong mengadakan game internal pada (4/1/2021), Kelana juga ikut ambil bagian.