Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Solskjaer Balas Kritik Klopp soal Penalti Man United, Lampard Ikut Kena Semprot

By Septian Tambunan - Rabu, 6 Januari 2021 | 07:17 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membalas kritik Juergen Klopp soal penalti timnya. Frank Lampard pun ikut kena semprot. (TWITTER.COM/MANUTDMEN)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membalas kritik Juergen Klopp soal penalti timnya. Frank Lampard pun ikut kena semprot.

Juru taktik Liverpool, Juergen Klopp, mengkritik Manchester United seusai laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Senin (4/1/2020).

Klopp merasa Liverpool dirugikan karena tidak mendapat penalti dalam pertandingan melawan Southampton sehingga timnya kalah 0-1.

Baca Juga: Jose Mourinho Akui Lihat Darah dari Tekel Brutal Berujung Kartu Merah Menit 84

Juergen Klopp menilai Man United mendapat perlakuan berbeda lantaran sering mendapat penalti.

"Manchester United mendapat penalti lebih banyak dalam 2 tahun dibandingkan waktu 5,5 tahun saya di sini," ujar Klopp.

Mendengar hal tersebut, Ole Gunnar Solskjaer balik menyerang Klopp.

Bahkan, peracik strategi Chelsea, Frank Lampard, ikut kena semprotan Solskjaer.

"Mengapa mereka mengatakan hal-hal seperti ini," kata Ole Gunnar Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.

"Saya merasakan dampaknya tahun lalu dalam laga semifinal Piala FA karena Lampard membicarakannya."

"Kami seharusnya mendapat penalti, tetapi kami tidak mendapatkannya."

Baca Juga: Penyebab Pelatih Southampton Nangis Sambil Berlutut dan Diam Didatangi Klopp

"Jadi, apa yang mereka lakukan mungkin adalah cara untuk memengaruhi wasit."

"Saya tidak tahu, tetapi saya tidak khawatir tentang itu."

"Ketika mereka melanggar pemain kami, itu adalah penalti," ucap Solskjaer lagi.

TWITTER.COM/MANUNITEDZONE_
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, mencetak gol penalti dalam laga Liga Inggris kontra Aston Villa di Stadion Old Trafford, Jumat (1/1/2020).

Ole Gunnar Solksjaer pun berbicara lebih lanjut bahwa dirinya tak memiliki kesempatan untuk membuang waktu seperti Juergen Klopp.

"Saya tidak tahu berapa banyak penalti yang Liverpool dapatkan," ujar Ole Gunnar Solskjaer.

"Saya tidak menghitung berapa banyak penalti yang mereka dapatkan."

Baca Juga: Alisson Lari Keluar Kotak Penalti, Dikolongin Bek 21 Tahun, Duduk Pasrah Lihat Bola

"Mereka menghabiskan waktu mengkhawatirkan tentang kami dilanggar di kotak penalti."

"Saya tidak menghabiskan waktu untuk melakukan itu," tutur Solskjaer menambahkan.

TWITTER.COM/GOAL
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyapa pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Rabu (16/12/2020).

Lalu, apakah pernyataan Juergen Klopp soal Manchester United lebih sering mendapat penalti benar?

Sky Sports melaporkan bahwa sejak Klopp melatih Liverpool pada Oktober 2015, Man United memang menjadi klub yang paling sering mendapat penalti.

Manchester United total mendapat 41 penalti.

Adapun Liverpool mengantongi 30 penalti.

Baca Juga: Karena Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Pasti Juara Piala Liga Inggris

Namun, jika berbicara lebih detail, pada awal kepelatihan Klopp, Liverpool lebih sering mendapat penalti dibandingkan Man United yang masih diasuh oleh Jose Mourinho.

Pada musim 2016-2017, Liverpool mendapat 8 penalti, sedangkan Man United hanya 4.

TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, melakukan wawancara seusai laga semifinal Piala Liga Inggris kontra Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (5/1/2020).

Pasalnya, Liverpool juga melakukan sentuhan bola lebih banyak di kotak penalti lawan dengan 1.155 kali alias 100 sentuhan lebih banyak daripada Man United pimpinan Mourinho.

Pada musim 2017-2018, Liverpool dan Manchester United sama-sama mendapat 3 penalti di Liga Inggris.

Semuanya mulai berubah pada pertengahan musim 2018-2019 karena Jose Mourinho dipecat dan digantikan oleh Ole Gunnar Solskjaer.

Kemampuan serangan balik Man United era Solskjaer semakin mengerikan.

Baca Juga: Pemain yang Diusir Ronald Koeman Perpanjang Kontrak dengan Barcelona

Jesse Lingard menjadi pencetak gol penalti pertama Man United asuhan Solskjaer ketika melawan Cardiff pada Desember 2018.

Sejak saat itu, tidak ada klub yang mendapat penalti lebih banyak (27) atau mencetak gol penalti lebih banyak (21) daripada Man United.

Sementara itu, dalam periode yang sama, Liverpool hanya mendapat 17 penalti di Premier League.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P