Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perasaan Beckham Putra Usai Kompetisi Terhenti Hampir Satu Tahun

By Arif Setiawan - Jumat, 8 Januari 2021 | 21:30 WIB
Aksi gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, saat membela timnas U-19 Indonesia melawan Hong Kong pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019). (GARRY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha ungkapkan perasaannya terkait penghentian kompetisi sepak bola Indonesia.

Kompetisi sepak bola di Indonesia mulai dihentikan akibat Pandemi Covid-19 sejak Maret 2020.

Hingga saat ini situasi tersebut masih berlangsung.

Sudah hampir satu tahun berlalu, tetapi kompetisi belum juga bisa dilanjutkan.

Bahkan setelah kurang lebih 10 bulan, kejelasan kompetisi saja belum didapatkan.

Baca Juga: Dua Tim Liga 1 Sudah Bubar, PSM Makassar Tidak Mau Ikut-ikutan

Menanggapi hal ini, pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha mengaku sudah mulai merindukan sepak bola.

Sejatinya, bagi Beckham ini bukanlah pengalaman perdananya berada di situasi dimana kompetisi Liga 1 dihentikan.

Pada tahun 2015 pemain yang berposisi sebagai winger tersebut juga merasakan hal yang sama.