Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Persebaya Surabaya, Hansamu Yama saat ini sedang menikmati posisi barunya di dalam rumah tangganya.
Diketahui Hansamu Yama saat ini telah menjadi seorang ayah.
Sang istri dari Hansamu Yama baru saja melahirkan seorang putri pada 6 Desember 2020 lalu.
Tentu saja saat ini Hansamu Yama dan sang istri mempunyai kegiatan baru, yakni mengurus sang buah hati.
Baca Juga: Harapan Borneo FC di Tengah Ketidakpastian Nasib Liga 1
Menurut pemain yang membawa timnas U-19 Indonesia juara Piala AFF itu selama ini rutinitasnya tidak banyak berubah.
Karena kedatangan sang buah hati, Hansamu Yama lebih bisa menghargai waktu.
Hansamu Yama pun berujar bahwa dirinya enggan kehilangan momentum pertumbuhan sang buah hati.
"Rutinitas sama sih, gak jauh beda dari sebelum-sebelumnya, cuma sekarang kan ada ketambahan waktu buat anak. Jadi sekarang lebih menghargai waktu. Hal-hal yang tidak penting atau buang-buang waktu sudah mulai perlahan saya tinggalkan," ungkapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Sabtu (9/1/2021).
Baca Juga: Laga Uji Coba Belum Jelas, Timnas U-19 Indonesia Kembali Gelar Gim Internal
"Sekarang fokus belajar menjadi orang tua. Dan saya tidak mau ketinggalan momen bersama anak saya dan istri juga tentunya," sambungnya.
Perubahan yang sangat terasa saat ini adalah Hansamu Yama menjadi serang begadang.
Pasalnya sang bauh hati dari Hansamu Yama masih sangat kecil yang tentunya jan tidurnya sangat tak menentu.
"Hal yang berubah yang pasti sekarang lebih sering begadang. Kan maklum bayi newborn, gak menentu jam tidurnya jadi sekarang saya jadi siaga," bebernya.
Baca Juga: Dua Klub Liga 1 Angkat Bendera Putih, Ketum The Jakmania Berharap Persija Mampu Bertahan
Meski cukup kesulitan karena dihentikannya kompetisi, namun ada hikmah di balik itu semuan
Hikmah tersebut adalah dirinya dapat mempunyai waktu yang lama bersama sang putri.
Bahkan setiap pagi kapten timnas Indonesia itu selalu menemani berjemur sang anak.
"Terus kebetulan kompetisi libur, jadi pagi bisanya latihan saya ganti dengan bermain sama anak saya, menemani berjemur terus menemani istri mandiin anak," ujarnya lantas tertawa.
"Alhamdulillah seru pokoknya, dan saya sangat menikmati status dan tugas sebagai ayah," ujarnya.
Baca Juga: Demi Lanjutan Liga Indonesia, Bos Persija Bertemu Sosok Penting