Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Thailand Open I 2021 di TVRI - Mulai Selasa Pukul 9 Pagi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 11 Januari 2021 | 09:30 WIB
Penampilan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada babak pertama Thailand Open 2019 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Selasa (30/7/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Turnamen bulu tangkis bakal kembali bergulir. Berikut jadwal siaran langsung Thailand Open I 2021 di TVRI pada pekan ini.

Penantian panjang para penggemar bulu tangkis akan segera terbayarkan dengan bergulirnya Thailand Open I 2021 pada pekan ini.

Thailand Open I 2021 juga akan menandai kembalinya para wakil tanah air di pentas internasional sejak All England Open pada Maret 2020.

Meski tidak diperkuat oleh pasangan ganda putra nomor satu, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Indonesia masih bisa mengharapkan raihan gelar dari wakli lain.

Baca Juga: Thailand Open I 2021 - Latihan Perdana, Tim Indonesia Beradaptasi dengan Impact Arena

Dimulai dari ganda putra, ada Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie yang sama-sama masuk ke dalam daftar unggulan.

Laman resmi BWF bahkan menempatkan Anthony sebagai penantang gelar utama selain Chou Thien Chen (Taiwan), Anders Antonsen, dan Viktor Axelsen (Denmark).

Di sektor ganda putra pun Indonesia tak kehabisan amunisi memalui wakil unggulan, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal menjadi tumpuan di sektor ganda putri. Mereka memiliki catatan apik di Thailand Open dengan raihan dua gelar pada 2017 dan 2018.

Baca Juga: Greysia Polii Mengaku Rindu Bertanding di Lapangan dengan Atmosfer Berbeda

Sementara itu, pada sektor ganda campuran, ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, yang masuk daftar unggulan.

Adapun, pada sektor tunggal putri Indonesia memiliki Gregoria Mariska Tunjung dan Ruselli Hartawan yang berstatus pemain kuda hitam.

Thailand Open I 2021 bakal berlangsung mulai Selasa (12/1/2021) pukul 09.00 WIB di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Aksi wakil Indonesia dan pebulu tangkis elite dunia lain pada Thailand Open I 2021 dapat disaksikan melalui siaran langsung di TVRI.

Jadwal Siaran Langsung Thailand Open I 2021 di TVRI*

Selasa (12/1/2021) - Babak Pertama
09.00 - 12.00 WIB TVRI Sports HD
12.00 - 15.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
15.00 - 19.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

Rabu (13/1/2021) - Babak Pertama
09.00 - 12.00 WIB TVRI Sports HD
12.00 - 15.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
15.00 - 19.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

Kamis (14/1/2021) - Babak Kedua
09.00 - 12.00 WIB TVRI Sports HD
12.00 - 15.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
15.00 - 19.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

Jumat (15/1/2021) - Perempat Final
11.00 - 12.00 WIB TVRI Sports HD
12.00 - 14.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
14.00 - 17.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
17.00 - 21.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

Sabtu (16/1/2021) - Semifinal
11.00 - 14.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
14.00 - 17.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
17.00 - 21.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

Minggu (17/1/2021): Final
12.00 - 15.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD
15.00 - 17.00 WIB TVRI Nasional, TVRI Sports HD

*jam tayang masih bisa berubah

Baca Juga: Thailand Open I 2021 - Viktor Axelsen Jadi Favorit, Anthony Ginting Diwaspadai

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P