Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Dua Gol di Gim Internal, Ini Perasaan Gelandang Timnas U-19 Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 11 Januari 2021 | 14:45 WIB
Aksi Khairul Imam Zakiri saat mengikuti gim internal timnas U-19 Indonesia, Minggu (10/1/2021). (pssi.org)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-19 Indonesia, Khairul Imam Zakiri, merasa senang karena bisa menjadi penentu kemenangan timnya dalam gim internal.

Timnas U-19 Indonesia masih belum bisa menggelar laga uji coba saat mengikuti pemusatan latihan di Spanyol.

Oleh sebab itu, skuad Garuda Nusantara memiilh untuk menggelar gim internal di Complex Esportiu Futbol Salous, Spanyol, pada Minggu (10/1/2021).

Dalam laga tersebut, para pemain timnas U-19 Indonesia dibagi menjadi dua tim, yakni tim biru dan tim ungu.

Baca Juga: Georges St-Pierre Kangen UFC, Sinyal Balik demi Lawan Khabib Nurmagomedov?

Laga itu sendiri berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tim biru atas tim ungu.

Khairul Imam Zakiri menjadi pemain kunci dalam gim internal tersebut.

Sebab, pemain yang berkarier di Spanyol itu memborong dua gol kemenangan tim biru.

"Alhamdulillah senang dapat mencetak gol pada laga internal game tadi," ucap Zakiri dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Klub Futsal Indonesia Berduka, Pemain Akademinya Jadi Korban Sriwijaya Air SJ-182

"Kami disini terus bersemangat, fokus dan kerja keras untuk memberikan yang terbaik," kata Zakiri.

Zakiri sendiri merupakan salah satu pemain timnas U-19 Indonesia yang merumput bersama klub Eropa.

Dilansir Bolasport.com dari situs Transfermarkt, pemain 19 tahun itu masih tercatat sebagai pilar Gymnastic Ceuta, klub yang bermain di Division de Honor atau kasta tertinggi kompetisi U-19 Spanyol grup 4.

Baca Juga: Rahmad Darmawan Apresiasi Pengembangan Akademi Madura United

Zakiri pun merasa bangga masih dipercaya untuk membela timnas U-19 Indonesia hingga saat ini.

Gelandang yang baru saja berulang tahun ke-19 pada 19 Desember 2020 lalu itu bertekad untuk membawa skuad Garuda Nusantara ke panggung yang lebih tinggi.

"Saya bangga selalu dipanggil timnas U-19 sejak 2019 hingga saat ini," tandasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P