Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-19 Indonesia, Khairul Imam Zakiri, bercerita tentang penolakan yang dialaminya saat ingin masuk skuad Garuda Nusantara pada 2017.
Khairul Imam Zakiri menjadi salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di timnas U-19 Indonesia.
Namanya kerap menghiasi daftar susunan pemain yang diturunkan ketika Garuda Nusantara menggelar laga uji coba.
Seperti misalnya saat menjalani pemusatan latihan di Kroasia pada September-Oktober 2020, Zakiri jarang duduk di bangku cadangan karena sering dimainkan.
Baca Juga: Rahmad Darmawan Apresiasi Pengembangan Akademi Madura United
Siapa sangka, pemain yang berkarier di Liga Spanyol itu ternyata pernah ditolak masuk ke timnas U-19 Indonesia.
Hal itu dialaminya saat mengikuti seleksi skuad Garuda Nusantara pada 2017 silam.
"Awalnya pada 2017 lalu saya sempat ikut seleksi timnas U-19," ucap Zakiri dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI.
"Namun saya belum dapat menembus tim utama."
"Hal tersebut menjadikan saya termotivasi untuk terus belajar dan tidak cepat puas," tambah pemain kelahiran Jakarta tersebut.
Baca Juga: Ini Alasan Pemain Asing Persebaya Galang Dana dan Rela Lari 6 Km Selama 30 Hari