Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub-klub Mulai Bubar, Arema FC Tunggu Putusan Resmi PSSI Terkait Liga 1

By Wila Wildayanti - Senin, 11 Januari 2021 | 21:45 WIB
Manajer Arema FC, Ruddy Widodo. (JAPRIT)

Namun, belum lama ini PSSI menyatakan bahwa kemungkinan Liga 1 2020 bisa dihentikan, tentu saja hal itu membuat Arema FC bimbang karena semakin tidak jelas nasib kompetisi.

Ruddy Widodo bahkan mengatakan pihaknya sudah pasrah kepada PSSI dan PT LIga Indonesia Baru (LIB) mau membawa kemana Liga 1 ini nantinya.

Sebab tim berjulukan Singo Edan itu masih memiliki kewajiban untuk tetap bertanggung jawab kepada para pemainnya hingga Februari mendatang karena kontrak masih berlaku.

"Kalau Madura United dan Persebaya itu sudah bebas karena kontrak para pemainnya beakhir di Desember 2020 dan pemainnya pun sudah dibebasin. Karena dalam kondisi seperti ini mereka bisa kemana," ujar Ruddy.

"Nah itu berbeda dengan kami. Kalau Arema FC ini kan masih tetap membayarkan gaji pemain sampai Februari nanti."

Oleh karena itu, di tengah ketidakpastian kompetisi dan disaat klub-klub Liga 1 mulai bubar, Arema FC masih optimistis.

Baca Juga: Kasus Pengaturan Skor di Bulu Tangkis, 2 Pemain Indonesia Ajukan Banding ke CAS

Ruddy Widodo pun berharap agar Januari 2021 ini sudah ada keputusan pasti dan jelas dari PSSI dan PT LIB.

Apalagi tanggal 22 Januari 2021, klub-klub akan bertemu dengan PT LIB, tentu saja diharapkan akan ada putusan yang tepat setelah mendengar keluhan klub.

"Makanya itu harapannya mudah-mudahan Januari ini ada keputusan yang pasti dan jelas," tuturnya.

"Saya sampai berbicara yang penting ada sepak bola dulu. Walaupun bukan kompetisi, tidak peduli itu mau turnamen atau apapun itu, tidak apa-apa yang penting ada sepak bola terlebih dahulu."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P