Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maicon Turun Gunung, dari Legenda Treble Inter Milan ke Divisi 4 Liga Italia dan Main dengan Tukang Servis AC

By Beri Bagja - Selasa, 12 Januari 2021 | 06:50 WIB
Maicon saat mendapatkan penghargaan dari Inter Milan sebagai salah satu legenda klub. (TWITTER.COM/FCIN1908IT)

BOLASPORT.COM - Masih ingat dengan Maicon? Mantan bek sayap andalan Inter Milan itu kini menjalani hari-harinya di klub antah-berantah Serie D Liga Italia, Sona.

Maicon Douglas Sisenando mengambil langkah mengejutkan dengan melanjutkan karier senjanya di klub Serie D atau divisi 4 Liga Italia, Sona.

Sudah berusia 39 tahun, pion andalan skuad Inter Milan saat meraih treble winners 2009-2010 itu kembali ke Italia setelah 4 tahun berkutat di negara asalnya, Brasil.

Klub terakhir yang dia perkuat di Italia adalah AS Roma (2013-2016).

Di ujung kariernya sebagai pesepak bola, Maicon kembali menjajal kompetisi Negeri Piza, tetapi kali ini sangat jauh dari gemerlap.

Kolektor 76 caps di timnas Brasil itu menepi ke klub sederhana asal Provinsi Verona, Sona.

Sungguh penurunan level luar biasa mengingat statusnya sebagai juara Eropa, bahkan dunia, saat memperkuat Inter Milan sedekade lalu.

Baca Juga: Nasib Pilu Eks Man United: Teman Sekamar Ronaldo ke Persebaya, Tarkam, Kini di Divisi 5

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Juventus Naik Tingkat, Inter Milan Tertahan di Kandang Serigala

Dari treble winners dalam tim asuhan Jose Mourinho, lalu terjun ke Serie D, bagaimana rasanya?