Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlos Oliveira Siap Jika Harus Angkat Kaki dari Arema FC

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 12 Januari 2021 | 16:45 WIB
Pelatih Arema FC Carlos Oliveira saat berbincang dengan pemain seusai latihan di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis (17/09/2020). (Kompas)

BOLASPORT.COM - Carlos Oliveira mengaku pasrah menerima keputusan nasib masa depannya di Arema FC.

Pelatih asal Brasil itu terancam berpisah dengan tim yang baru ia tangani dalam beberapa bulan terakhir.

Sebab, manajemen Arema FC hingga kini belum berani memberikan perpanjangan kontrak kepada Carlos Oliveira.

Baca Juga: Arema FC Pertanyakan Konsekuensi Hukum Jika Liga 1 2020 Dihentikan

Kontrak Carlos bakal segera berakhir pada bulan depan atau saat kompetisi Liga 1 2020 dijadwalkan bergulir kembali.

Namun, akibat ketidakjelasan kelanjutan kompetisi, manajemen pun urung menyodorkan kontrak baru kepada dirinya.

Pintu keluar Carlos juga berpeluang terbuka besar lantaran manajemen sebelumnya tak menegaskan akan menerapkan opsi pembubaran tim, apabila nasib kompetisi tak diputuskan Februari mendatang.

"Bagaimanapun nanti keputusan manajemen, saya harus siap dan menerima," kata Carlos Oliveira dilansir dari Tribun Jatim, Selasa (12/1/2021).

"Jika kontrak saya tidak diperpanjang berarti saya harus pergi, jika diperpanjang saya akan bertahan dan melanjutkan tugas saya di sini," ujarnya.

 Baca Juga: Pertemuan PT LIB dengan Klub Dipercepat pada 15 Januari 2021

Carlos memahami betul kondisi finansial yang tengah dihadapi manajemen Arema FC.

Ia sendiri berharap diberi kesempatan membela panji Arema FC dan diperpanjang kontraknya oleh manajemen.

"Kalau ditanya ingin bertahan atau tidak, saya ingin tetap bertahan disini. Saya sudah betah di Indonesia," ujar Carlos.

"Setiap pelatih tentu ingin punya karir dengan durasi lama di tiap klub yang ia latih, sampai klub itu meraih prestasi," kata mantan pelatih klub Vietnam Becamex Binh Duong itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P