Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pep Guardiola Sebut Joao Cancelo Pemain Penting yang Sempat Bingung

By Adi Nugroho - Rabu, 13 Januari 2021 | 01:00 WIB
Bek Manchester City, Joao Cancelo. (TWITTER.COM/SXRGIOSZN)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengatakan bahwa Joao Cancelo sempat bingung di awal kedatangannya, namun kini menjadi bagian penting dari skuadnya musim ini.

Joao Cancelo bergabung dengan Manchester City dari Juventus pada musim panas 2019 dengan mahar transfer senilai 65 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun).

Pada awal kedatangannya di Manchester City, Joao Cancelo diprediksi akan menjadi pesaing serius Kyle Walker untuk posisi bek sayap kanan utama tim.

Akan tetapi, pada musim debutnya bersama Manchester City, 2019-2020, Cancelo kalah saing dan pos tersebut tetap diisi oleh Walker.

Baca Juga: Rekap Thailand Open I 2021 - 4 Wakil Melangkah ke Babak Kedua

Namun, pada musim 2020-2021 Cancelo berhasil membalikkan keadaan.

Kini, dia menjadi bagian penting dari tim dan berhasil merebut posisi bek sayap utama dari Walker.

Hal tersebut dapat dilihat dari Cancelo yang telah memainkan 19 pertandingan di berbagai ajang bersama Manchester City musim ini.

Baca Juga: Didominasi Pemain Medioker, Man United Disebut Tak Layak Bersaing dengan Liverpool

Pentingnya Cancelo untuk Manchester City diakui oleh pelatihnya, Pep Guardiola.