Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Asing Persib Lebih Pikirkan 2 Target Ini ketimbang Peluang Dinaturalisasi

By Ridwan Budiman - Kamis, 14 Januari 2021 | 12:30 WIB
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers. (GREGORIA ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Nick Kuipers yang merupakan pemain asing Persib Bandung diketahui punya dua target di Maung Bandung yang ingin segera dicapai.

Terhitung sudah hampir dua tahun membela Persib sejak 2019, bek asal Belanda, Nick Kuipers, mengaku dirinya belum punya pikiran untuk jadi warga negara Indonesia.

Nick Kuipers merasa keputusan itu masih terlalu dini untuk dirinya meski kenyataannya banyak pemain asing yang akhirnya memilih jadi WNI.

Sebut saja Cristian Gonzalez, Otavio Dutra, Ilija Spasojevic, dan Victor Igbonefo yang akhirnya jadi "orang Indonesia" lewat jalur naturalisasi.

Baca Juga: Pemain Persib Sudah Kembali Bermain Sepak Bola Usai Operasi Tumor Otak

Nama-nama di atas bahkan tercatat sudah pernah membela tim nasional Indonesia di beberapa ajang resmi.

Menurut mantan pemain ADO Den Haag ini, dirinya lebih ingin fokus dengan target yang ingin ia capai bersama Persib Bandung.

"Saya tidak tahu, saya pikir masih terlalu dini untuk hal itu, tetapi untuk saat ini saya ingin fokus pada tahun pertama saya," ujar Kuipers dikutip Bolasport.com dari Tribun Jabar.

Baca Juga: Pelatih PSIS Semarang Tolak Tawaran dari Klub asal Malaysia dan India

Pemain yang kini sudah berusia 28 tahun itu diketahui punya dua target yang ingin dia capai bersama klub kebanggaan warga Bandung ini.

Target pertama yang ingin segera direalisasikan oleh Nick Kuipers adalah membawa Persib Bandung jadi juara di Liga Indonesia.

Peluang ini amat mungkin direalisasikan oleh Kuipers jika berkaca pada klasemen sementara Liga 1 2020, di mana Persib masih menjadi pemuncak klasemen dengan raihan 9 poin.

Baca Juga: Shin Tae-yong Dapat Kabar Baik dari Persib Bandung

DOK PERSIB
Bek Persib Bandung, Nick Kuipers

"Saya ingin jadi juara tentunya di Indonesia, jadi saya pikir hal itu adalah satu impian saya," ujar Kuipers.

Tak hanya itu, pemain kelahiran 8 Oktober 1992 ini juga ingin membawa Persib melebarkan sayapnya di level Asia.

Untuk itu, Nick Kuipers sebisa mungkin ingin membawa Persib terlebih dahulu bertarung di Piala AFC, lalu kemudian naik ke level Liga Champions Asia.

Baca Juga: Lewat Sholat Magrib, Ketum PSSI Minta Bantuan Doa Masyarakat Indonesia Tentang Sepak Bola

Saat ini mungkin Kuipers belum bisa mewujudkan satu target ini mengingat PSSI sudah menunjuk dua klub yang akan menjadi wakil Indonesia di Piala AFC.

Kedua klub yang telah ditunjuk PSSI untuk mewakili Indonesia di Piala AFC adalah Bali United (juara Liga 1 2019) dan Persipura Jayapura (peringkat tiga Liga 1 2019).

"Bermain di Piala AFC adalah level saya selanjutnya yang ingin saya raih," ujar Kuipers.

"Saya tidak tahu apakah kami bisa tampil di Liga Champions (Asia), tetapi mungkin saja bisa," tambahnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P