Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia, Irfan Jauhari, menceritakan program harian yang dilakukan untuk menjaga kebugaran tubuh saat di Spanyol.
Para pemain timnas U-19 Indonesia telah menyelesaikan pemusatan latihan di Spanyol.
Skuad Garuda Nusantara tinggal dan berlatih di Negeri Matador itu selama kurang lebih tiga minggu sejak akhir Desember 2020.
Mereka pun telah bertolak ke Indonesia pada Rabu (13/1/2021) dan tengah menjalani karantina mandiri.
Baca Juga: Marcus Rashford Ungkap Hal yang Paling Disesali dalam Kariernya
Selama tiga pekan di Spanyol, para pemain timnas U-19 Indonesia hanya bisa menggelar latihan seperti biasa dan gim internal.
Semua rencana laga uji coba yang sudah disiapkan sebelumnya terpaksa batal digelar lantaran tidak mendapat izin dari pemerintah setempat.
Striker timnas U-19 Indonesia, Irfan Jauhari, lantas membeberkan program-program yang dijalaninya setiap hari.
Salah satunya adalah program pribadi untuk menjaga kebugaran tubuh selama berada di Spanyol.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Bernd Leno Beraksi Terbang, Arsenal Masih di Luar 10 Besar
"Program secara tim sudah direncanakan oleh tim pelatih ya," ujar Irfan dilansir Bolasport.com dari Youtube PSSI.
"Tapi secara pribadi saya istirahat yang cukup, minum vitamin agar fit di dalam lapangan," sambungnya.
Pemain Bali United itu juga menjelaskan tantangan yang harus dihadapinya selama berlatih di Spanyol.
Menurut Irfan, tantangan terbesar dari Spanyol adalah perbedaan cuaca yang cukup ekstrem dengan Indonesia.
Baca Juga: Jadwal Thailand Open I 2021 - 2 Big Match Hiasi Perjuangan Indonesia pada Perempat Final
Selama di Spanyol, para pemain timnas U-19 Indonesia harus berjuang melawan suhu dingin yang bisa menyentuh 6 derajat celcius.
"Tantangan terutama cuaca ya karena di sini beda jauh dengan Indonesia."
"Pertama kami adaptasi cuaca terlebih dahulu, setelah itu kami mulai terbiasa latihan di sini," tandasnya.
Sebelumnya pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai para pemainnya telah menunjukkan perkembangan positif selama pemusatan latihan di Spanyol.
Baca Juga: Andik Vermansah Dipeluk Mesra Nikita Mirzani di Toko Buah
Kendati urung menggelar laga uji coba, para pemain tetap menunjukkan semangat dalam berlatih guna terus meningkatkan kemampuan.
"Selama tiga pekan di Spanyol, kami hanya melakukan dua kali internal game," kata Shin Tae-yong dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI.
"Kami harap pemain terus bersemangat, kerja keras serta selalu bermain maksimal."
"Mereka kariernya masih panjang dan menjadi generasi penerus timnas Indonesia U-23 maupun senior," tambah pelatih asal Korea Selatan tersebut.